Peletakan Batu Pembangunan SAE Pondok Asimilasi, Ini Pesan Kadiv PAS Banten

Rangkasbitung, INFO_PAS – Sejak berubah nomenklatur dari Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Rangkasbitung menjadi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung, Kepala Lapas (Kalapas) Rangkasbitung langsung tancap gas dengan melakukan melakukan pembangunan. Salah satunya adalah Sarana Asimiliasi Edukasi (SAE) Pondok Asimilasi di Jalan Bypass Sumurbuang, Kecamatan Cibadak.
Pada Jumat (24/1) dilakukan peletakan batu pertama pembangunan musala SAE Pondok Asimilasi. Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Lebak, Kepala Tim Pengembangan Ekonomi Bank Indonesia Provinsi Banten, mitra kerja, dan tamu undangan lainnya.
“SAE Pondok Asimilasi, seperti musala, rumah singgah, tempat pelatihan, dan lainnya adalah upaya untuk mendukung Revitalisasi Pemasyarakatan karena Lapas Rangkasbitung sudah ditetapkan sebagai lapas agrobisnis yang berkategori minimum security,” tutur Kalapas Rangkasbitung, Budi Ruswanto.
Sementara itu, Kadiv Pemasyarakatan Banten, Slamet Prihantara, sangat mengapresiasi dan mendukung penuh langkah yang dilaksanakan Kalapas Rangkasbitung. “Kami sangat mendukung langkah dan program yang telah direncanakan. Peletakan batu pertama ini adalah cikal bakal pembangunan SAE Pondok Asimilasi yang menjadi media Lapas Rangkabitung setelah ditetapkan dan dipercaya pimpinan menjadi lapas minimum security dan lapas agrobisnis. Kami percaya Kalapas bisa mengimplementasikan harapan pimpinan,” ungkap Toro, sapaan akrabnya.
Ungkapan yang sama diutarakan pimpinan Pondok Latansa 2 Rangkasbitung, KH. Ahmad Faisal Hadziq. “Kami sudah mengenal Lapas Rangkasbitung dengan seluruh model pembinannya, Ini adalah wujud yang paling nyata, tidak terbatas tembok yang besar, dan bentuk reintegrasi sosial yang nyata. Pembangunan sarana ini kami dukung agar di sini pembinaan spiritual juga bisa berjalan beriringan,” pungkas pria yang kerap disapa KH. Encon ini.
Kontributor: Pratamadzyogas
What's Your Reaction?






