Pengendalian Internal, Lapas & Rutan Disidak

Pengendalian Internal, Lapas & Rutan Disidak

Jember, INFO_PAS - Penggeledahan hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) kembali dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Jember, Kamis (17/3). Kali ini, kamar 3B berpenghuni 85 WBP menjadi sasaran penggeledahan yang dipimpin oleh Sumiaji selaku Kepala Seksi Administrasi Keamanan.

“Staf kantor kami libatkan dalam penggeledahan kamar narapidana 3B yang merupakan salah satu bangunan berpenghuni padat di Lapas Jember,” ujar Sumiaji.

Ia juga menekankan hubungan penggeledahan sebagai langkah penanggulangan gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) dengan bentuk pengendalian di sebuah instansi pemerintah. “Penggeledahan sudah menjadi kegiatan wajib di Lapas. Selain itu, ini juga menjadi bentuk pengendalian internal Lapas Jember dalam mencegah risiko keamanan yang bisa saja terjadi,” sambung Sumiaji.

Pengendalian internal yang dimaksud Sumiaji adalah pengendalian risiko yang menjadi `bagian dari Sistem Pengendalian Instansi Pemerintah sebagai proses yang dilakukan secara terus-menerus untuk mewujudkan tata kelola instansi pemerintah yang baik dalam mencegah terjadinya risiko. “Kami memiliki target kinerja yang mencantumkan penggeledahan hunian sebanyak delapan kali setiap bulan dan tes urine. Insyaalah, akan menjadi pengendalian risiko terjadinya gangguan kamtib internal,” pungkasnya.

Dari Sulawesi Selatan, Tim Satuan Tugas Kamtib Rumah Tahanan Negara (Rutan) Sinjai juga melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) blok dan kamar hunian WBP, Kamis (17/3) malam. Sidak tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Agussalim, bersama Tim Satgas Kamtib Rutan Sinjai dengan melibatkan petugas dan staf bidang lain.

Agussalim menyampaikan apresiasi kepada seluruh petugas sehingga sidak berjalan dengan baik di mana Rutan Sinjai tetap aman dan kondusif. “Tujuan penggeledahan ini adalah demi menjaga situasi di Rutan sebagai bentuk deteksi dini pencegahan gangguan kamtib,” jelasnya.

Hal senada disampaikan Kepala Rutan (Karutan) Sinjai, Muhammad Ishak. Giat ini merupakan agenda rutin untuk meminimalisir benda atau barang-barang larangan dan berbahaya di Rutan, seperti senjata tajam, handphone, dan narkoba. “Tolong lakukan penggeledahan secara humanis, beretika, dan sejalan dengan SOP yang berlaku,” pesannya.

Penggeledahan tersebut berlangsung di tiga blok hunian WBP, yaitu blok tahanan, blok narapidana, dan blok perempuan dengan memeriksa seluruh kamar maupun halaman di sekitar blok. Hasilnya, Tim Satgas Kamtib Rutan Sinjai menyita benda tajam, seperti piring, kaca, paku, dan jarum. 

Sidak juga dilakukan di Rutan Kelas IIB Tanah Grogot, Kamis (17/3) malam. Bahkan, sidak dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Timur-Utara, Sofyan, khususnya memantau secara langsung situasi kamtib jelang Ramadan.

“Jelang Ramadan, banyak hal yang harus benar-benar diperhatikan petugas, terutama terkait sarana dan prasarana pengamanan. Pengontrolan blok hunian harus benar-benar ditingkatkan, terlebih pada malam hari. Lakukan pengecekan jeruji, gembok pintu kamar, hingga tembok keliling pagar, serta pegang teguh 3+1 Kunci Pemasyarakatan Maju,” pesan Sofyan.

Ia juga mengintruksikan jajaran Rutan Tanah Grogot untuk selalu melakukan cek-ricek lapangan secara kontinu, baik kontrol langsung maupun melalui handy talky. “Kontrol keliling lebih ditingkatkan, waspada, teliti, jangan lengah,” tambah Sofyan.

Atas arahan tersebut, Doni Handriahsyah selaku Karutan Tanah Grogot menegaskan pihaknya akan terus meningkatkan deteksi dini, khususnya memasuki Ramadan. “Kami akan terus tingkatkan pengawasan kamtib. Kami lakukan sidak sidak rutin dan intens agar Rutan Tanah Grogot selalu dalam keadaan kondusif,” tegasnya. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Jember, Rutan Sinjai, Rutan Tanah Grogot

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
1