Penghuni Lapas Wanita Miliki Grup Band “Band Pasnita”

Semarang – Pahlawan Nasional RA. Kartini selalu dikenang para wanita di Indonesia, terlebih saat moment tanggal 21 April. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi. Tidak ketinggalan, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Kelas II A Semarang juga turut memeriahkan acara hari Kartini dengan berbagai macam perlombaan. Lomba-lomba peringatan Hari Kartini digelar antar kamar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), diantaranya lomba masak nasi goreng, lomba kebersihan kamar, lomba Volly, lomba mading, lomba kebaya, lomba kerapian baju seragam WBP dan acara puncaknya ditandai dengan lomba fashion show yang dilaksanakan di Aula Lapas, Kamis (21/4). Acara tersebut juga dimeriahkan oleh Band Pasnita (Band Lapas Wanita) Semarang, band yang dibina oleh Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Kelas II A Bulu dimana band ini sudah mempunyai karya sebuah lagu yang diperlombakan ditingkat nasional. Dengan karya lagu diantarany

Penghuni Lapas Wanita Miliki Grup Band “Band Pasnita”
Semarang – Pahlawan Nasional RA. Kartini selalu dikenang para wanita di Indonesia, terlebih saat moment tanggal 21 April. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi. Tidak ketinggalan, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Kelas II A Semarang juga turut memeriahkan acara hari Kartini dengan berbagai macam perlombaan. Lomba-lomba peringatan Hari Kartini digelar antar kamar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), diantaranya lomba masak nasi goreng, lomba kebersihan kamar, lomba Volly, lomba mading, lomba kebaya, lomba kerapian baju seragam WBP dan acara puncaknya ditandai dengan lomba fashion show yang dilaksanakan di Aula Lapas, Kamis (21/4). Acara tersebut juga dimeriahkan oleh Band Pasnita (Band Lapas Wanita) Semarang, band yang dibina oleh Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Kelas II A Bulu dimana band ini sudah mempunyai karya sebuah lagu yang diperlombakan ditingkat nasional. Dengan karya lagu diantaranya Salah Siapa, Optimis, Ini Cinta. Kepala Lapas Wanita Kelas II Bulu Semarang Dra.Suprobowati.BC,IP,M.H mengatakan tujuan diadakannya kegiatan kartini ini dalam rangka mengubah mindset bahwasanya yang biasanya dikenal dilepas dalam bayangannya adalah dikurung dan disiksa, tetapi dengan kegiatan ini mindsetnya yang dilakukan adalah dengan  pembinaan berdasarkan kreasi pribadi dan menunjukan prestasi seperti Band Pasnita. “Aneka perlombaan digelar agar warga binaan turut merasakan gelora semangat kesetaraan gender dan emansipasi wanita yang didengungkan RA Kartini 136 tahun silam,” ujarnya.(MG2) Sumber : beritajateng.net

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0