Pengukuran Arah Kiblat di Rutan Batang Gandeng Kemenag Kab. Batang

Bantaeng, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Batang bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Batang melakukan pengukuran ulang arah kiblat di masjid dan musala Rutan Batang, Selasa (22/10). Dipimpin langsung oleh Penyelenggara Syariah, Hj. Siti Mahmudah, yang dibantu oleh beberapa Tim ahli dari Kemenag Batang, rombongan tim didampingi Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan, Mustofa, dan beberapa staf langsung melakukan pengukuran arah kiblat di Masjid At Taubah dan musala di dalam blok santri.
Mustofa menjelaskan Masjid At Taubah Rutan Batang belum pernah diukur arah kiblatnya oleh tim ahli. “Masjid ini sudah lama berdiri, namun belum pernah diukur arah kiblatnya. Selain itu, kami juga membangun musala khusus untuk blok santri. Ini pun juga belum diukur arah kiblatnya,” katanya.
Mustofa menambahkan Rutan Batang sudah memiliki pondok pesantren (ponpes) dengan dua blok hunian yang dikhususkan untuk para santri. Untuk memenuhi kebutuhan kegiatan ponpes, dibangun musala khusus di dalam blok santri.
“Untuk menjaga keamanan, kegiatan ponpes di malam hari kami pusatkan di dalam blok. Untuk itu, kami menyediakan musala khusus bagi santri untuk tetap melaksanakan kegiatan rutin ponpes seperti salat berjamaah, pengajian, dan kegiatan santri lainnya,” tambahnya.
Hj. Siti Mahmudah selaku Penyelenggara Syariah merespon baik kerja sama pengukuran arah kiblat di masjid Rutan Batang. Mahmudah juga mengapresiasi Rutan Batang yang menaruh kepedulian yang besar terhadap pembinaan keagamaan di dalam rutan dengan mendirikan ponpes.
“Saya sangat mengapresiasi dengan upaya Rutan Batang untuk mengundang kami melakukan pengukuran arak kiblat musala dan masjid yang ada. Semoga menambah kekhusyukkan dalam beribadah kepada Allah SWT,” harapnya.
Kepala Rutan Batang, Yusup Gunawan, mengatakan pengukuran arah kiblat ini merupakan bagian dari peringatan Hari Santri Nasional tanggal 22 Oktober. “Pengukuran arah kiblat ini merupakan bagian dari peringatan Hari Santri Nasional. Selain pengukuran arah kiblat, kami juga mengadakan pengajian dan pegelaran drama oleh para santri Rutan Batang,” katanya.
Kontributor: Amien
What's Your Reaction?






