Penuhi Kebutuhan Obat, LPP Sungguminasa Gandeng PKM Pattalassang

Sungguminasa, INFO_PAS – Minimnya anggaran kesehatan dan perawatan tidak menghalangi kinerja klinik Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Sungguminasa untuk memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Ketersediaan obat-obatan sebagai penunjang pelayanan pun kerap menjadi persoalan yang sering ditemui. Hal ini pun dibenarkan oleh perawat Lapas Perempuan Sungguminasa, A. Mukisha Anma. "Untuk pemenuhan kebutuhan obat dan rawat inap kami selalu mengalami kendala klise berupa keterbatasan anggaran," ucapnya saat ditemui memeriksa salah seorang pasien WBP, Kamis (9/8). [caption id="attachment_63696" align="aligncenter" width="300"] pelayanan kesehatan klinik LPP Sungguminasa[/caption] Menyiasati hal tersebut, pihak lapas pun menggandeng Pusat Kesehatan Ma

Penuhi Kebutuhan Obat, LPP Sungguminasa Gandeng PKM Pattalassang
Sungguminasa, INFO_PAS – Minimnya anggaran kesehatan dan perawatan tidak menghalangi kinerja klinik Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Sungguminasa untuk memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Ketersediaan obat-obatan sebagai penunjang pelayanan pun kerap menjadi persoalan yang sering ditemui. Hal ini pun dibenarkan oleh perawat Lapas Perempuan Sungguminasa, A. Mukisha Anma. "Untuk pemenuhan kebutuhan obat dan rawat inap kami selalu mengalami kendala klise berupa keterbatasan anggaran," ucapnya saat ditemui memeriksa salah seorang pasien WBP, Kamis (9/8). [caption id="attachment_63696" align="aligncenter" width="300"] pelayanan kesehatan klinik LPP Sungguminasa[/caption] Menyiasati hal tersebut, pihak lapas pun menggandeng Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Pattalassang untuk membuat MoU untuk permintaan bantuan obat-obatan. "Ini susah berjalan sejak adanya MoU tersebut. Untuk prosedurnya kami diminta untuk mengampra kebutuhan obat dahulu lalu kemudian pihak PKM akan memeriksa ketersediaan dan melihat jenis obat yang dapat disetujui untuk diberikan," ujar Mukisha. Ia berharap melalui jalinan kerja sama ini persoalan pemenuhan pelayanan kesehatan WBP bisa terus tingkatkan. Ditanya persoalan apa hal yang urgen, perawat kelahiran Sinjai ini pun menimpali "Ambulans dan dokter," tegasnya.     Kontributor:  A. Haidir Indar

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0