Perpustakaan LPKA Loteng Fasilitasi Minat Baca Anak

Perpustakaan LPKA Loteng Fasilitasi Minat Baca Anak

Lombok, INFO_PAS – Lembaga Pembinanan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Lombok Tengah menyediakan ruang perpustakaan sebagai sumber untuk menggali informasi dan sumber belajar bagi Anak. Adanya perpustakaan dipercaya dapat memacu minat membaca Anak dengan tersedianya koleksi bahan bacaan yang dimiliki, seperti buku agama, ilmu pengetahuan, sejarah, komik, dll.

Kepala Seksi Pembinaan, Yuliadin Subadi, mengungkapkan ruang perpustakaan di LPKA Lombok Tengah setiap harinya dapat dimanfaatkan Anak sebagai sarana hiburan, rekreasi, dan pengisi waktu luang selama mereka berada di LPKA. “Dengan rutin membaca di perpustakaan, Anak diharapkan mampu mencari serta menemukan sumber informasi yang relevan dan dibutuhkannya sehingga proses kegiatan pembinaan pendidikan dan keterampilan yang diberikan petugas dapat berjalan dengan lancar,” harapnya, Kamis (8/7).

Ia mengakui membangun minat baca Anak sebenarnya perlu ditanamkan sejak dini karena LPKA memegang peranan penting dalam menumbuhkan minat baca Anak, namun masih terkendala kurang tersedianya koleksi bahan bacaan ringan terbaru bagi Anak. “Dibutuhkan peran serta seluruh lini dalam mendukung perpustakaan LPKA Lombok Tengah demi mencerdaskan Anak yang merupakan generasi penerus bangsa,” tegas Yuliadin. (IR)

 

 

Kontributor: LPKA Lombok Tengah

What's Your Reaction?

like
23
dislike
0
love
15
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0