Petugas Pemasyarakatan Layak Terima Tunjangan Risiko

Palembang, INFO_PAS - "Petugas Pemasyarakatan layak untuk mendapatkan tunjangan risiko karena risiko pekerjaan yang sangat besar." Hal ini disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI Sumatera Selatan, Budi Sulaksana, saat pembukaan kegiatan Perlindungan Hukum Terhadap Aparat Penegak Hukum Dalam Penanganan Perkara Tindak Pidana Terorisme di Lapas yang dilaksanakan di Lapas Klas I Pelembang, Selasa (16/6). Budi menambahkan bahwa risiko terburuk adalah sampai meninggal, seperti yang pernah terjadi beberapa waktu lalu. "Dengan risiko yang besar, petugas Pemasyarakatan seyogyanya menerima tunjangan risiko," ujar Budi. Hadir dalam kegiatan ini anggota Komisi III DPR RI Habib Aboe Bakar Al-Habsyi, Plt. Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Ma'mun, Direktur Penegakan Hukum Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Widodo Supriady, beserta jajarannya. Widodo menjelaskan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan perlindungan hukum kepada apa

Petugas Pemasyarakatan Layak Terima Tunjangan Risiko
Palembang, INFO_PAS - "Petugas Pemasyarakatan layak untuk mendapatkan tunjangan risiko karena risiko pekerjaan yang sangat besar." Hal ini disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI Sumatera Selatan, Budi Sulaksana, saat pembukaan kegiatan Perlindungan Hukum Terhadap Aparat Penegak Hukum Dalam Penanganan Perkara Tindak Pidana Terorisme di Lapas yang dilaksanakan di Lapas Klas I Pelembang, Selasa (16/6). Budi menambahkan bahwa risiko terburuk adalah sampai meninggal, seperti yang pernah terjadi beberapa waktu lalu. "Dengan risiko yang besar, petugas Pemasyarakatan seyogyanya menerima tunjangan risiko," ujar Budi. Hadir dalam kegiatan ini anggota Komisi III DPR RI Habib Aboe Bakar Al-Habsyi, Plt. Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Ma'mun, Direktur Penegakan Hukum Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Widodo Supriady, beserta jajarannya. Widodo menjelaskan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan perlindungan hukum kepada aparat penegak hukum dalam penanganan tindak pidana terorisme. "Kalau terlindungi, mereka bisa bekerja dengan aman, teguh dengan tugasnya, dan dapat menjaga kewibawaannya sebagai aparat penegak hukum," jelasnya. Sementara itu, Plt Dirjen Pemasyarakatan, Ma'mun menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerjasama yang telah berlangsung selama ini. "Terima kasih atas kerjasama yang selama ini sudah dibangun. Semoga petugas Pemasyarakatan sebagai salah satu penegak hukum semakin mendapatkan perlindungan yang memadai," tuturnya. Kegiatan ini merupakan kerjasama dengan BNPT yang diikuti seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di wilayah Sumatera Selatan dan petugas pemasyarakatan. Penulis: Syarpani/JP Budi W.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0