Rayakan HUT Kemenimipas, Rutan Kebumen Bagikan Sembako untuk Warga Sekitar

Rayakan HUT Kemenimipas, Rutan Kebumen Bagikan Sembako untuk Warga Sekitar

Kebumen, INFO_PAS - Kepedulian terhadap sesama kembali diwujudkan jajaran Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kebumen melalui aksi berbagi paket sembako bagi masyarakat sekitar, Kamis (13/11). Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas), sekaligus bentuk nyata kontribusi sosial Pemasyarakatan bagi lingkungan.

Puluhan paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula, susu, teh, dan kecap dibagikan langsung oleh Kepala Rutan Kebumen, Pramu Sapta, bersama jajaran dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rutan Kebumen kepada masyarakat yang membutuhkan, termasuk tukang becak dan pengumpul barang bekas di sekitar lingkungan Rutan.

“Kami ingin kegiatan ini bukan sekadar seremonial, tetapi wujud kepedulian yang benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Melalui kegiatan berbagi ini, kami belajar untuk lebih peka dan peduli terhadap sesama,” ujar Pramu Sapta.

Salah satu penerima bantuan, A, menyampaikan rasa syukur atas perhatian dari Rutan Kebumen. “Bantuan ini sangat berarti bagi saya dan keluarga. Terima kasih atas kepeduliannya, semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan,” ungkapnya.

Kegiatan berjalan lancar dan disambut antusias oleh warga sekitar. Rutan Kebumen berharap aksi sosial ini dapat menjadi tradisi positif yang berkelanjutan, mempererat hubungan antara petugas Pemasyarakatan dan masyarakat, serta memperkuat nilai kemanusiaan dalam setiap langkah pengabdian. (afn)

 

Kontributor: Humas Rutan Kebumen

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0