Rutan Bantaeng Pastikan Distribusi dan Kualitas Air Bersih WBP Terjaga

Rutan Bantaeng Pastikan Distribusi dan Kualitas Air Bersih WBP Terjaga

Bantaeng, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II Bantaeng terus memastikan distribusi air bersih kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) tetap aman dan terjaga. Hal ini dipastikan langsung oleh Kepala Rutan Bantaeng, Ince Muh. Rizal, dan sejumlah pejabat struktural, Senin (28/3).

Pengecekan tersebut dilakukan dengan memeriksa tempat penampungan dan pipa air yang alirannya mengarah ke blok dan kamar hunian WBP serta ketersediaan air bersih yang dikonsumsi WBP. “Selain memberikan fasilitas, kualitas air bersih yang diberikan bagi WBP juga harus terjaga demi memastikan kesehatan dan kenyamanan saat digunakan,” terang Ince.

Ia juga menjelaskan hal tersebut dilakukan untuk menyesuaikan salah satu tujuan yang ingin direalisasikan Rutan Bantaeng di tahun 2022, salah satunya berfokus pada peningkatan pelayanan bagi masyarakat dan WBP. “Kami terus mengupayakan berbagai langkah agar pelayanan kepada masyarakat dan WBP tidak menurun, tetap berfungsi sesuai tujuan awalnya, serta berlangsung dalam kurun waktu lama,” tambah Ince.

Sementara itu, Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Ashadi, mengutarakan pengawasan tersebut akan dilakukan secara menyeluruh setiap harinya ditambah dengan berbagai penyuluhan kesehatan dari Perawat Rutan Bantaeng. “Pelayanan bagi WBP yang telah kami lakukan setiap hari akan kami evaluasi kembali. Sebisa mungkin disertai penyuluhan hidup sehat yang rutin diberikan Perawat Rutan Bantaeng,” tuturnya. (IR)

 

Kontributor: Rutan Bantaeng

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0