Rutan Bantul Sulap Limbah Jadi Rupiah

Bantul, INFO_PAS - Kegiatan pembinaan keterampilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rutam Tahanan Negara (Rutan) Bantul semakin beragam. Salah satunya menyulap limbah kain sisa menjadi komoditas yang bisa dipasarkan dan bernilai jual, yakni keset. Menurut petugas Bimbingan Kerja Rutan Bantul, produksi keset ini bekerja sama dengan pihak ketiga mulai dari penyediaan bahan baku hingga pemasarannya. “Satu buah keset dibanderol Rp. 20-25 ribu, tergantung dari ukuran dan kerapiannya,” tutur Sumanto. Sementara itu, Kepala Rutan Bantul, RM. Dwi Arnanto, mengatakan pembinaan keterampilan ini dimaksudkan untuk melatih WBP. “Diharapkan selepas menjalani pidana mereka bisa lebih kreatif dalam berwirausaha,” harapnya.     Kontributor: Arif Jumhan

Rutan Bantul Sulap Limbah Jadi Rupiah
Bantul, INFO_PAS - Kegiatan pembinaan keterampilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rutam Tahanan Negara (Rutan) Bantul semakin beragam. Salah satunya menyulap limbah kain sisa menjadi komoditas yang bisa dipasarkan dan bernilai jual, yakni keset. Menurut petugas Bimbingan Kerja Rutan Bantul, produksi keset ini bekerja sama dengan pihak ketiga mulai dari penyediaan bahan baku hingga pemasarannya. “Satu buah keset dibanderol Rp. 20-25 ribu, tergantung dari ukuran dan kerapiannya,” tutur Sumanto. Sementara itu, Kepala Rutan Bantul, RM. Dwi Arnanto, mengatakan pembinaan keterampilan ini dimaksudkan untuk melatih WBP. “Diharapkan selepas menjalani pidana mereka bisa lebih kreatif dalam berwirausaha,” harapnya.     Kontributor: Arif Jumhan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0