Rutan Labuhan Deli-BNNP Sumut Bersinergi Cegah Peredaran Narkoba

Rutan Labuhan Deli-BNNP Sumut Bersinergi Cegah Peredaran Narkoba

Labuhan Deli, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Labuhan Deli lakukan koordinasi dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatra Utara terkait pelaksanaan program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), Senin (24/1). Koordinasi ini dilakukan guna meningkatkan sinergi dan kolaborasi kedua instansi.

Hadir dalam koordinasi tersebut, yakni Kepala Rutan Labuhan Deli, Nimrot Sihotang, dan jajarannya serta Kepala BNNP Sumatra Utara, Brigjen Pol. Drs. Toga H. Panjaitan, didampingi Kombes Pol. Sempana Sitepu selaku Kepala Bidang Pemberantasan BNNP Sumatra Utara, dan Bastian selaku Kepala Bagian Umum BNNP Sumatra Utara.

“Tujuan koordinasi ini adalah bekerja sama mencegah gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) berupa penggeledahan bersama, khususnya barang-barang milik narapidana di blok hunian Rutan Labuhan Deli,” terang Nimrot.

Kerja sama ini merupakan bukti komitmen kedua pihak untuk saling bersinergi dalam bidang P4GN, khususnya pengendalian peredaran narkoba. Penanggulangan narkoba harus dikerjakan bersama sama sehingga dibutuhkan kerja sama yang baik antar Aparat Penegak Hukum (APH).

Sementara itu, Brigjen Pol. Toga H. Panjaitan menyambut baik kerja sama tersebut. Ia berharap kerja sama kedua pihak dapat memberantas peredaran narkoba, khususnya di lingkungan Rutan Labuhan Deli.

“Kami mendukung upaya Rutan Labuhan Deli dalam mencegah dan mengendalikan peredaran narkoba. Untuk itu, kami siap bekerja sama dan melaksanakan tugas terkait hal tersebut,” tegas Toga.

Kerja sama yang dilakukan ini juga selaras dengan arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan terkait Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju, yakni deteksi dini gangguan kamtib, berantas narkoba, dan melakukan sinergi dengan APH. (yp)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0