Satops Patnal Sultra Sidak Rutan Kendari, Nihil Barang Terlarang

Satops Patnal Sultra Sidak Rutan Kendari, Nihil Barang Terlarang

Kendari, INFO_PAS - Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi (Kemenkumham) Sulawesi Tenggara melakukan razia di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Kendari, Senin (14/6). Pelaksanaan razia ini juga melibatkan petugas Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Tenggara.

 

Razia merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Tim Satops Patnal serta selalu menggandeng instansi penegak hukum dan media massa di wilayah Sulawesi Tenggara. Hal ini sebagai bukti tranparansi Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara kepada masyarakat terkait pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam pencegahan peredaran barang terlarang di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Rutan.

 

Pada kesempatan itu, razia dipimpun langsung Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), H, Muslim, bersama Koordinator Bidang Rehabilitasi Sosial BNNP Sulawesi Tenggara, La Mala. Selain itu, beberapa media massa mulai dari media cetak, media online, dan media televisi juga menyaksikan saat seluruh blok narkoba dirazia.

Hasilnya, tidak ada satupun ditemukan barang terlarang.Ini artinya rekan-rekan semua telah bekerja dengan baik sehingga dari hasil penggeledahan, Alhamdulillah tidak ditemukan barang terlarang,” ucap Muslim.

 

Kepada para WBP, ia mengimbau untuk menjalani masa penahanan dengan tenang. Apa yang telah berlalu sebaiknya diambil hikmahnya. “Mari perbaiki diri ke jalan yang lebih baik. Di sini adalah tempat pembinaan bagi WBP. Kami siap membantu agar kalian menjadi manusia yang baru, lepas dari jeratan narkoba, dan perbuatan yang melanggar hukum,” tambah Muslim.

 

Tidak lupa, Kadivpas mengucapkan terima kasih kepada BNNP Sulawesi Tenggara atas sinergi dalam penegakan hukum dan pembinaan terhadap WBP. “Kami berharap kerja sama ini akan terus berlanjut sehingga Lapas dan Rutan di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara zero dari narkoba dan barang terlarang lainnya,” harapnya (IR)

 

 

 

Kontributor: Divpas Sultra

 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0