Setelah WBK, Rutan Bantul Fokus Raih Predikat WBBM di Tahun 2020

Setelah WBK, Rutan Bantul Fokus Raih Predikat WBBM di Tahun 2020

Bantul, INFO_PAS,- Jelang tahun 2020, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Bantul gelar refleksi dan evaluasi kinerja akhir tahun 2019, Sabtu (28/12)

Apresiasi diberikan langsung dari Kepala Rutan Bantul,  Soleh Joko Sutopo kepada Jajaran Rutan yang telah bekerja keras selama tahun 2019, dimana atas kerja sama dan kerja keras dari semua jajaran Rutan Bantul mampu raih banyak penghargaan, salah satunya yaitu bisa di raihnya predikat WBK pada tahun 2019 ini.

“ini merupakan prestasi yang luar biasa yang bisa kita raih yang sangat patut kita syukuri. Namun begitu, kita tidak boleh berpuas diri dan berhenti di titik ini. Kedepan di 2020 tantangan kita pasti lebih berat lagi. Meski begitu, jadikan prestasi di 2019 ini sebagai motivasi dan semangat bagi kita untuk menjadikan Rutan Bantul semakin lebih baik lagi ke depannya”. Harap Soleh.

“Kedepan di tahun 2020 yang akan segera kita masuki, kita fokuskan untuk bisa meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM),” Imbuhnya.

“Guna meningkatkan lagi layanan kita di 2020, kita akan buat dua layanan unggulan lagi yaitu Layanan terpadu penerimaan tahanan baru serta layanan kepribadian dengan tolok ukur keberhasilan yang jelas,” lanjutnya. ***

 

 

kontributor: Arif Jumhan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0