Sidak Lapas Bontang, Satops Patnal Divpas Kaltim Pastikan UPT Pemasyarakatan Kondusif

Bontang, INFO_PAS - Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal) Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Timur lakukan inspeksi mendadak (sidak) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Bontang, Senin (13/5). Hal ini menindaklanjuti perintah Kepala Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur, Gun Gun Gunawan.
Dipimpin oleh Kepala Divpas, Heri Azhari, sidak tersebut bertujuan memastikan Lapas Bontang dalam situasi aman dan kondusif. "Kami pastikan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan wilayah Kalimantan Timur dalam situasi aman,” tegasnya.
Sidak diawali dengan penggeledahan area hunian Warga Binaan dalam dua regu dipimpin Kepala Bidang (Kabid) Keamanan, Arimin, dan Kabid Pembinaan, Tribowo. Seluruh area hunian Warga Binaan disisir guna memastikan kondusifnya area dari penyelundupan barang terlarang.
Pada kesempatan itu juga dilaksanakan tes urine kepada petugas dan Warga Binaa Lapas Bontang. Hasil dari tes urine menyatakan seluruh petugas dan Warga Binaan negatif dari penggunaan obat dan zat terlarang.
Kepala Lapas Bontang, Suranto, menegaskan jika terjadi pelanggaran oleh jajarannya ataupun oleh Warga Binaan, maka akan ditindak sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku. "Sesuai aturan saja, kami sudah sampaikan kepada petugas dan Warga Binaan, semua ada aturan mainnya. Jika berkelakuan baik, maka akan ada reward. Jika terjadi pelanggaran, tentunya akan ada punishment," tegasnya.
Pihaknya pun berterima kasih atas kehadiran tim Satops Patnal Divpas Kalimantan Timur. “Semoga kondusivitas di Lapas Bontang dapat terus terjaga," harap Suranto. (IR)
Kontributor: Divpas Kaltim
What's Your Reaction?






