Sidak Satgas Kamtib Priangan Timur, Lapas Sumedang Bebas HALINAR

Sumedang, INFO_PAS - Satuan Tugas Keamanan dan Ketertiban (Satgas Kamtib) Wilayah Priangan Timur dipimpin Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat, Agus Toyib, melaksanakan inspeksi mendadak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sumedang, Senin (15/06). Kadivpas menginstruksikan untuk melaksanakan penggeledahan ke blok-blok hunian Lapas Sumedang. Tim mulai bergerak menyisir tiap-tiap kamar hunian dari pukul 21.00 sampai pukul 23.00. Setiap warga binaan, dan barang-barang yang ada di dalam kamar diperiksa dengan teliti untuk memastikan seluruh blok hunian bersih dari barang-barang terlarang. “Tim berhasil mengamankan beberapa barang terlarang, tapi tidak ditemukan handphone, narkotika, ataupun obat-obatan terlarang lainnya,” ujar Kepala Lapas Sumedang Herlin Candrawati Dari penggeledahan ini berhasil diamankan gesper, paku, barang pecah belah, kartu remi serta beberapa barang lain yang tidak diperbolehkan di

Sidak Satgas Kamtib Priangan Timur, Lapas Sumedang Bebas HALINAR
Sumedang, INFO_PAS - Satuan Tugas Keamanan dan Ketertiban (Satgas Kamtib) Wilayah Priangan Timur dipimpin Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat, Agus Toyib, melaksanakan inspeksi mendadak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sumedang, Senin (15/06). Kadivpas menginstruksikan untuk melaksanakan penggeledahan ke blok-blok hunian Lapas Sumedang. Tim mulai bergerak menyisir tiap-tiap kamar hunian dari pukul 21.00 sampai pukul 23.00. Setiap warga binaan, dan barang-barang yang ada di dalam kamar diperiksa dengan teliti untuk memastikan seluruh blok hunian bersih dari barang-barang terlarang. “Tim berhasil mengamankan beberapa barang terlarang, tapi tidak ditemukan handphone, narkotika, ataupun obat-obatan terlarang lainnya,” ujar Kepala Lapas Sumedang Herlin Candrawati Dari penggeledahan ini berhasil diamankan gesper, paku, barang pecah belah, kartu remi serta beberapa barang lain yang tidak diperbolehkan disimpan atau digunakan oleh warga binaan. “Alhamdulillah Lapas Sumedang dinyatakan bersih dari handphone dan narkoba,” pungkas Herlin Tim Satgas Kamtib yang ini merupakan gabungan petugas pemasyarakatan dari Lapas, Rutan dan Bapas wilayah Kabupaten Sumedang, Garut, Tasikmalaya dan Banjar. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai instruksi Kepala Kanwil Hukum dan HAM Jawa Barat, dalam rangka penertiban HALINAR (Handpone, Pungutan Liar dan Narkoba) pada Lapas dan Rutan yang dilakukan pada masing-masing wilayah secara berkala dengan tujuan meminimalisir potensi gangguan keamanan dan ketertiban. ** (FN)   Kontributor : Arman Sagan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0