‘Tabungan Sampah’ Lapas Rangkasbitung Terus Bertambah

‘Tabungan Sampah’ Lapas Rangkasbitung Terus Bertambah

Rangkasbitung, INFO_PAS – Sebagai implementasi dan konsistensi pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung terus melaksanakan sejumlah program inovasi. Salah satunya ialah program Lapaskas Bersih yang dituangkan dalam tabungan bank sampah. Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas III Rangkasbitung, Budi Ruswanto didampingi staf menyerahkan tabungan bank sampah kepada petugas Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lebak di kantornya, Senin (9/11).

Adapun bentuk tabungan sampah yang diserahkan adalah sampah yang sudah dikelompokan, yakni sampah organic dan non-organik. Pengelompokan terdiri atas sampah berbahan plastik, baik yang bisa maupun tidak bisa diolah dan dijual, sampah berbahan kertas, dan sampah lainnya.

Kalapas Rangkasbitung menyatakan bahwa sinergi dengan Dinas Lingkungan Hidup ini berjalan dengan baik. Pihaknya beserta jajaran telah memulai menjalankan salah satu program inovasi pada manajeman perubahan ini sejak dimulainya proses pembangunan ZI bulan Januari lalu.

“Selain sebagai implementasi pembangunan ZI di Lapas Rangkasbitung ini, kita juga berkomitmen membuat lingkungan kita menjadi bersih, asri dan nyaman. Salah satunya dengan cara membuat terobosan atau inovasi tabungan bank sampah ini,” tutur Budi.

Lebih lanjut ia menerangkan, sebelumnya bagi jajaran Lapas Rangkasbitung sampah itu tidak bermanfaat, tidak ada potensi dan nilainya. Kalapas kemudian menyadari, dengan kita mengubah mindset, semua orang bisa terbuka bahwa sampah yang dihasilkan juga bisa bertambah nilai gunanya, bahkan menjadi tabungan uang.

“Selain itu, kita juga berkomitmen dengan pengelolaan sampah dan kebersihan yang baik, kita makin mudah dalam memantapkan ruang terbuka hijau, sehingga lingkungan bersih, indah, sehat, dan aman bisa kita wujudkan sesuai dengan motto Lapas Rangkasbitung,” urai Budi.

Program tabungan bank sampah ini juga didukung oleh rekan-rekan dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lebak. Pihak lapas juga mendapat masukan yang positif terkait upaya dalam melestarikan dan menjaga lingkungan. Hal ini sangat sesuai dengan Lapas Rangkasbitung yang selalu menjaga keasrian demi kenyamanan lingkungan di dalam area lapas.

 

Kontributor: pratamadzogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0