Tiga Lapas Wilayah Gorontalo Dapat Predikat Khusus

Gorontalo, INFO_PAS – Tiga lembaga pemasyarakatan (lapas) wilayah Gorontalo dikukuhkan sebagai lapas dengan predikat khusus. Ketiganya adalah Lapas Gorontalo sebagai Lapas Santri, Lapas Boalemo sebagai Lapas Pembentukan Karakter, dan Lapas Pohuwato sebagai Lapas Industri Ekspor. Pencanangan ketiganya sebagai lapas khusus diresmikan dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, Rabu (17/8) di Lapas Gorontalo. Bahkan, ia memberikan bantuan dana Rp. 200 juta untuk pembenahan air bersih di Lapas Gorontalo. Selain itu, para tamu dari Forkominda Propinsi Gorontalo dan Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, dibuat terkagum dengan demonstrasi hasil pendidikan tamyiz/terjemah Al Quran dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Gorontalo, formasi semapur oleh WBP Lapas Boalemo, serta tarian tradisional dana-dana yang biasa dipersembahkan kepada para tamu atau undangan. “Program pembinaan di tiga lapas tersebut bertujuan untuk menjadikan lapa

Tiga Lapas Wilayah Gorontalo Dapat Predikat Khusus
Gorontalo, INFO_PAS – Tiga lembaga pemasyarakatan (lapas) wilayah Gorontalo dikukuhkan sebagai lapas dengan predikat khusus. Ketiganya adalah Lapas Gorontalo sebagai Lapas Santri, Lapas Boalemo sebagai Lapas Pembentukan Karakter, dan Lapas Pohuwato sebagai Lapas Industri Ekspor. Pencanangan ketiganya sebagai lapas khusus diresmikan dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, Rabu (17/8) di Lapas Gorontalo. Bahkan, ia memberikan bantuan dana Rp. 200 juta untuk pembenahan air bersih di Lapas Gorontalo. Selain itu, para tamu dari Forkominda Propinsi Gorontalo dan Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, dibuat terkagum dengan demonstrasi hasil pendidikan tamyiz/terjemah Al Quran dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Gorontalo, formasi semapur oleh WBP Lapas Boalemo, serta tarian tradisional dana-dana yang biasa dipersembahkan kepada para tamu atau undangan. “Program pembinaan di tiga lapas tersebut bertujuan untuk menjadikan lapas sebagai wadah reintegrasi sosial,” ujar Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo, Agus Subandriyo. Pada kesempatan tersebut, ketiga lapas memamerkan hasil produk yang langsung diborong habis oleh para tamu undangan. “Kami sangat berterima kasih atas dukungan semua pihak terhadap berlangsungnya acara ini,” ucap Kepala Lapas Gorontalo, Asih Widodo, selaku tuan rumah.       Kontributor: Lapas Gorontalo, Boalemo, dan Pohuwato

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0