Tingkatkan Keamanan Blok Hunian, Lapas Kotabaru Lakukan Razia Insidentil

Tingkatkan Keamanan Blok Hunian, Lapas Kotabaru Lakukan Razia Insidentil

Kotabaru, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kotabaru kembali tegaskan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Pada Selasa (11/11) malam, petugas Lapas laksanakan razia insidentil di salah satu blok hunian dipimpin oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas,  Agus Rahmad Ramdhoni.

Kegiatan ini dilakukan secara tiba-tiba dan menyeluruh untuk memastikan tidak ada benda terlarang atau hal yang dapat mengganggu keamanan lingkungan hunian. Hasilnya, ditemukan sejumlah barang terlarang, di antaranya satu handphone, satu charger, dua earphone, satu pemanas rakitan, dan barang lainnya yang dilarang di lingkungan Lapas.

Agus menyampaikan kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga ketertiban dan keamanan (kamtib) sekaligus mendukung 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, khususnya pada aspek pemberantasan peredaran narkoba dan pelaku penipuan dengan berbagai modus di Lapas dan Rutan. “Razia insidentil ini dilakukan agar Warga Binaan menyadari pentingnya kepatuhan terhadap aturan dan menjauhi perbuatan melanggar hukum. Setiap tindakan preventif seperti ini adalah upaya menciptakan lingkungan Lapas yang aman, kondusif, serta mendukung pemberantasan narkoba dan tindak pidana penipuan,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Kotabaru, Doni Handriansyah, menambahkan kegiatan ini menunjukkan komitmen dalam memberikan pembinaan yang disiplin, namun humanis. “Kami berkomitmen menjaga kamtib di Lapas Kotabaru dengan profesional sekaligus memastikan Warga Binaan merasa aman dan lingkungan hunian kondusif untuk proses pembinaan. Razia ini sejalan dengan program pemerintah dalam memberantas peredaran narkoba dan tindak penipuan dengan berbagai modus di Lapas dan Rutan,” tambahnya.

Kegiatan berlangsung tertib dengan seluruh Warga Binaan mendukung jalannya pemeriksaan. Melalui langkah preventif ini, Lapas Kotabaru terus menegakkan disiplin, keamanan, dan ketertiban di seluruh blok hunian sekaligus mendukung implementasi 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan guna menciptakan Sistem Pemasyarakatan yang aman, transparan, dan profesional. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Kotabaru

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0