Usai 3 Pekan, Rutan Sambas Tutup Pekan Olahraga & Keagamaan

Usai 3 Pekan, Rutan Sambas Tutup Pekan Olahraga & Keagamaan

Sambas, INFO_PAS – Usai tiga pekan pelaksanaan, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sambas merampungkan perlombaan olahraga dan keagamaan dalam menyemarakkan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-57 Tahun 2021, Kamis (1/4). Bertempat di lapangan upacara Rutan Sambas, Ketua Panitia peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Tahun 2021 di Rutan Sambas, Hasmardi, dalam laporannya mengatakan perlombaan olahraga dan keagamaan ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Untuk itu, ia mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang telah dilaksanakan, baik petugas maupun Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), sehingga dapat diselesaikan sesuai jadwal kegiatan dan dalam kondisi Rutan Aman.

“Ini semua berkat dukungan, baik petugas maupun WBP," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Rutan Sambas, Priyo Tri Laksono, mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, petugas, dan WBP atas pelaksanaan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-57 Tahun 2021 yang berjalan aman dan tertib. “Selamat bagi yang menang. Perlombaan ini bukan hanya untuk mencari menang atau kalah, namun lebih meningkatkan silaturahmi antar petugas dan WBP sebagai ajang pengembangan potensi diri, refreshing, dan hiburan. Yang tak kalah penting untuk meningkatkan kesehatan dan imun WBP," ucap Priyo.

Selanjutnya, diumumkan para pemenang dalam perlombaan olahraga dan keagamaan di Rutan Sambas. Dilakukan pula pembagian hadiah kepada para pemenang. (IR)

 

 

 

Kontributor: Rutan Sambas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
1
wow
0