Wawasan Kebangsaan Ciptakan Klien Bapas yang Sadar Hukum

Magelang, INFO_PAS - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Magelang menyelenggarakan bimbingan kepribadian bagi 26 Klien Pemasyarakatan, Rabu (21/2). Kegiatan bertema “Dengan Wawasan Kebangsaan Mari Kita Ciptakan Masyarakat Sadar Hukum” tersebut mendatangkan narasumber dari Komando Rayon Militer 11/Mertoyudan, yaitu Kapten Arm. Mashudi Pitoyo. Kepala Bapas Magelang, Sigit Sudarmono, menegaskan klien harus memiliki kesadaran hukum yang baik dan dapat kembali berperan aktif sebagai anggota masyarakat yang bebas sebagai manusia seutuhnya dan bertanggungjawab sehingga tidak mengulangi perbuatannya yang melanggar hukum. “Kami imbau masyarakat agar bahu-membahu membangun kesadaran hukum. Dengan sadar hukum, tentu tidak ada pelanggaran lagi,” urainya. Saat menyampaikan materi, Kapten Arm. Mashudi Pitoyo banyak memberikan motivasi kepada peserta untuk lebih meningkatkan rasa, paham, dan semangat kebangsaan. “Kalian harus menjadi kebanggaan masyarakat, bangsa, dan ne

Wawasan Kebangsaan Ciptakan Klien Bapas yang Sadar Hukum
Magelang, INFO_PAS - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Magelang menyelenggarakan bimbingan kepribadian bagi 26 Klien Pemasyarakatan, Rabu (21/2). Kegiatan bertema “Dengan Wawasan Kebangsaan Mari Kita Ciptakan Masyarakat Sadar Hukum” tersebut mendatangkan narasumber dari Komando Rayon Militer 11/Mertoyudan, yaitu Kapten Arm. Mashudi Pitoyo. Kepala Bapas Magelang, Sigit Sudarmono, menegaskan klien harus memiliki kesadaran hukum yang baik dan dapat kembali berperan aktif sebagai anggota masyarakat yang bebas sebagai manusia seutuhnya dan bertanggungjawab sehingga tidak mengulangi perbuatannya yang melanggar hukum. “Kami imbau masyarakat agar bahu-membahu membangun kesadaran hukum. Dengan sadar hukum, tentu tidak ada pelanggaran lagi,” urainya. Saat menyampaikan materi, Kapten Arm. Mashudi Pitoyo banyak memberikan motivasi kepada peserta untuk lebih meningkatkan rasa, paham, dan semangat kebangsaan. “Kalian harus menjadi kebanggaan masyarakat, bangsa, dan negara. Jaga persatuan, jangan mau dipercah belah. Kesuksesan dapat diraih dengan kerja keras dan disiplin tinggi, manfaatkan waktu untuk belajar,” ujarnya. Para peserta terlihat aktif dalam bimbingan kepribadian ini. Hal tersebut ditunjukkan dengan keaktifan peserta pada sesi tanya jawab, wawancara singkat antara narasumber dengan peserta, menyanyikan lagu nasional, dan membacakan Pancasila.     Kontributor: Bapas Magelang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0