WBP Lapas Jambi Dapat Bekal Pemanfaatan Pangan Lokal

Jambi, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jambi menggelar Pelatihan dan Sosialisasi Pemanfaatan Pangan Lokal bersama Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi, Kamis (2/5). Bertempat di aula bimbingan latihan Lapas Jambi, pelatihan ini diikuti 90 Warga Binaan Pemasyarkatan (WBP). Kepala Lapas Jambi, Yusran Saad, menuturkan kegiatan ini sebagai modal dan bekal untuk menambah ilmu dan pengetahuan WBP sebagaimana amanat Menteri Hukum dan HAM pada Hari Bakti Pemasyarakatan ke-55 lalu mengenai transformasi Pemasyarakatan. “Semoga menjadi  pranata sosial yang harus mampu menyiapkan WBP menjadi masyarakat yang tangguh, berketerampilan tinggi, serta mampu berkompetisi dalam persaingan global,” harap Yusran. [caption id="attachment_78565" align="aligncenter" width="300"] P

WBP Lapas Jambi Dapat Bekal Pemanfaatan Pangan Lokal
Jambi, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jambi menggelar Pelatihan dan Sosialisasi Pemanfaatan Pangan Lokal bersama Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi, Kamis (2/5). Bertempat di aula bimbingan latihan Lapas Jambi, pelatihan ini diikuti 90 Warga Binaan Pemasyarkatan (WBP). Kepala Lapas Jambi, Yusran Saad, menuturkan kegiatan ini sebagai modal dan bekal untuk menambah ilmu dan pengetahuan WBP sebagaimana amanat Menteri Hukum dan HAM pada Hari Bakti Pemasyarakatan ke-55 lalu mengenai transformasi Pemasyarakatan. “Semoga menjadi  pranata sosial yang harus mampu menyiapkan WBP menjadi masyarakat yang tangguh, berketerampilan tinggi, serta mampu berkompetisi dalam persaingan global,” harap Yusran. [caption id="attachment_78565" align="aligncenter" width="300"] Pelatihan dan Sosialisasi Pemanfaatan Pangan Lokal[/caption] Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi, A. Damiri, berharap kegiatan ini tidak hanya bersifat seremonial saja, namun juga harus dapat menjadi bekal bagi peserta kegiatan tersebut. "Saya ingin saat bebas nanti, cap anda sebagai mantan WBP dapat hilang dan dapat mengaplikasikan pelatihan ini ke kehidupan nyata. Alhamdulillah apabila anda mampu mengajak orang lain dalam membuka usaha," ucapnya.     Kontributor: Afrian Valentino 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0