WBP Lapas Wahai Praktik Penanaman Bibit Tomat

WBP Lapas Wahai Praktik Penanaman Bibit Tomat

Wahai, INFO _PAS - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai melakukan praktik penanaman bibit tomat menggunakan media polibag, Selasa (5/4) di lahan perkebunan Lapas. Ini merupakan salah satu partisipasi nyata Lapas Wahai mendukung program pemerintah dalam membentuk ketahananan pangan dengan memanfaatkan lahan yang ada untuk ditanami buah tomat.

Bibit tomat dipilih karena proses pananamannya yang mudah serta tidak memerlukan biaya besar dan waktu lama. Jika bibit tomat ditanam dengan cara yang baik dan benar, maka akan dapat dipanen dalam kurun waktu kurang lebih 1,5 bulan setelah penanaman bibitnya.

Kepala Subseksi Pembinaan, Merpaty S. Mouw, bersama staf pembinaan turut mendampingi WBP yang sedang melaksanakan praktik di lahan kebun Lapas Wahai. Kepada WBP, Merpaty memberikan motivasi agar mereka selalu giat dan rajin dalam pelatihan, baik secara teori maupun saat di lapangan (praktik).

“Pelatihan pertanian ini bertujuan menambah pengetahuan dan keterampilan WBP serta meningkatkan dan memberi bekal bagi WBP agar berdaya guna mandiri,” terangnya.

Hal yang sama diungkapkan Kepala Lapas Wahai, Mansur Namkatu. Ia menjelaskan kegiatan ini merupakan salah satu modal bagi para WBP sebelum dibebaskan dan berharap lahan perkebunan Lapas Wahai dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin dalam mendukung proses pembinaan bagi para WBP.

“Mereka adalah WBP terpilih yang akan kami latih sehingga nantinya ketika bebas akan mempunyai modal untuk kembali ke masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga dapat meningkatkan kesadaran WBP akan kesalahannya dan memperbaiki citra Lapas di mata masyarakat,” ucap Mansur. (IR)

 

Kontributor: Lapas Wahai

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0