WBP LAPAS WANITA SUNGGUMINASA ANTUSIAS IKUTI PELATIHAN KEMANDIRIAN

Sungguminasa, INFO_PAS – Suasana Aula Lapas Wanita Sungguminasa, Rabu (10/9) penuh sesak. Hal ini karena animo tinggi dari Warga Binaan pemasyarakatan (WBP) dalam mengikuti Pembukaan Pelatihan Kemandirian yang dibuka oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan, Wahiddin. Pelatihan Kemandirian ini mencakup pelatihan penjahitan, tata boga, dan tata rias. Untuk tahap awal,  pihak lapas telah mendata  WBP yang akan mengikuti pelatihan ini. "Tujuan pelaksanaan pelatihan ini sebagai bekal WBP agar kelak memiliki kemandiria
WBP LAPAS WANITA SUNGGUMINASA ANTUSIAS IKUTI PELATIHAN KEMANDIRIAN

Sungguminasa, INFO_PAS – Suasana Aula Lapas Wanita Sungguminasa, Rabu (10/9) penuh sesak. Hal ini karena animo tinggi dari Warga Binaan pemasyarakatan (WBP) dalam mengikuti Pembukaan Pelatihan Kemandirian yang dibuka oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan, Wahiddin. Pelatihan Kemandirian ini mencakup pelatihan penjahitan, tata boga, dan tata rias. Untuk tahap awal,  pihak lapas telah mendata  WBP yang akan mengikuti pelatihan ini. "Tujuan pelaksanaan pelatihan ini sebagai bekal WBP agar kelak memiliki kemandirian dalam berwirausaha," ujar Ngatirah, Kepala Lapas (Kalapas) Wanita Sungguminasa. Untuk tenaga pengajar, pihak lapas tidak melibatkan pihak ketiga, melainkan pejabat struktural bidang sarana kerja yang telah memiliki keahlian dibidang tersebut. Sementara itu, Kadivpas berharap pelatihan ini dapat memberi manfaat bagi WBP. "Semoga apa yang dilakukan bernilai ibadah dan membuat keluarga WBP bangga dengan keterampilan yang dimiliki," harap Wahiddin. (IR)   Kontributor: Lapas Wanita Sungguminasa

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0