WBP Rutan Manado Ciptakan Tas Berbahan Dasar Batang Pohon Pisang

Manado, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) terus menumbuhkan kreativitas dan semangat belajar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam melakukan proses pembinaan. Salah satunya dengan menciptakan kerajinan tangan tas berbahan dasar batang pohon pisang. Kepala Rutan Manado, Budiman P. Kusumah, menjelaskan pihaknya mempercayakan sub seksi bimbingan untuk membimbing WBP yang tergabung dalam kelompok bimbingan kegiatan. Pihaknya pun mendukung penuh fasilitas dan kebutuhan yang diperlukan dalam kegiatan ini. “Kreativitas mereka jangan terhalang terali besi. Kita harus membantu menyalurkannya,” tutur Budiman, Senin (12/8). [caption id="attachment_83227" align="aligncenter" width="225"] tas berbahan dasar batang pohon pisang[/caption] Pembuatan tas dari batang pohon pisang ini merupakan bagian dari keg

WBP Rutan Manado Ciptakan Tas Berbahan Dasar Batang Pohon Pisang
Manado, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) terus menumbuhkan kreativitas dan semangat belajar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam melakukan proses pembinaan. Salah satunya dengan menciptakan kerajinan tangan tas berbahan dasar batang pohon pisang. Kepala Rutan Manado, Budiman P. Kusumah, menjelaskan pihaknya mempercayakan sub seksi bimbingan untuk membimbing WBP yang tergabung dalam kelompok bimbingan kegiatan. Pihaknya pun mendukung penuh fasilitas dan kebutuhan yang diperlukan dalam kegiatan ini. “Kreativitas mereka jangan terhalang terali besi. Kita harus membantu menyalurkannya,” tutur Budiman, Senin (12/8). [caption id="attachment_83227" align="aligncenter" width="225"] tas berbahan dasar batang pohon pisang[/caption] Pembuatan tas dari batang pohon pisang ini merupakan bagian dari kegiatan kemandirian WBP selama berada di dalam rutan untuk mengasah kreativitas serta lebih kreatif sehingga kelak menjadi bekal setelah menghirup udara bebas. Kepala Sub Seksi Bimbingan Kegiatan Rutan Manado, Arjun Okong, menyampaikan pihaknya mendorong WBP menciptakan produk unggulan pembuatan tas berbahan dasar dari batang pohon pisang dengan melibatkan WBP yang mempunyai keterampilan menjahit lewat program One Prison One Product sebagaimana Surat Edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan. “Kami akan terus berinovasi untuk mewujudkan produk unggulan Rutan Manado,” janji Arjun.     Kontributor: Rutan Manado

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0