2 ASN Rutan Buntok Naik Pangkat

2 ASN Rutan Buntok Naik Pangkat

Buntok, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Buntok menggelar upacara kenaikan pangkat dua Aparatur Sipil Negara (ASN), Budy Santoso dan Yosafat, Jumat (5/6). Kepala Rutan (Karutan) Buntok, Mastur, memimpin langsung upacara kenaikan pangkat serta penyematan tanda pangkat kepada dua ASN Rutan Buntok.

Upacara diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK), dilanjutkan dengan penyematan tanda pangkat baru serta penyerahan SK oleh Karutan kepada dua ASN yaitu, Budy Santoso dari golongan III/a menjadi III/b serta Yosafat dari golongan III/a menjadi III/b.

“Kenaikan pangkat adalah hak setiap petugas. Dengan kenaikan pangkat tersebut, petugas dituntut lebih meningkatkan kinerjanya sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Jangan sampai pangkatnya semakin tinggi tetapi kinerjanya menurun,” pesan Mastur.

Usai prosesi kenaikan pangkat pangkat, Karutan memberikan briefing tentang akan diberlakukannya new normal sesuai dengan protol kesehatan yang telah ditetapkan melalui Surat Edaran Menteri Hukum dan HAM RI No: M.HH-07.PR.01.03 TAHUN 2020 perihal Sistem Kerja ASN Kementerian Hukum dan HAM RI. Di dalamnya mengatur pola kerja ASN yang bekerja di kantor dan mengenakan Pakaian Dinas Khusus lengan panjang setiap hari mulai Senin (8/6/).

Mastur juga menyampaikan perubahan mekanisme absensi melalui Simpeg yang akan terintegrasi langsung ke sistem database pusat. “Kami harapkan seluruh petugas Rutan Buntok siap dengan keadaan normal baru mulai pekan depan serta bersiap-siap untuk tertib absen dan mengisi jurnal harian setiap hari karena mulai Rabu (10/6) nanti absen akan langsung terintegrasi ke pusat,” tutupnya.

 

 

Kontributor: Rutan Buntok

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0