AIR DI LAPAS SLEMAN LAYAK KONSUMSI

Sleman, INFO_PAS.  Air merupakan kebutuhan mutlak tumbuh kembang kehidupan, hal itu pun berlaku bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) klas IIB Sleman. Tak jarang selama menjadi penghuni lapas ini para WBP terkadang kurang memahami apakah layak atau tidak air yang dikonsumsinya, tidak sedikit pila yang merasa ragu. Selasa (14/10), keraguan mereka pun sirna menyusul hasil uji kelayakan air dari Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Yogyakarta yg bernaung di bawah kementerian kesehatan menyatakan air di Lapas Sleman layak konsumsi. Uji kelayakan menyimpulkan bahwa air layak dikonsumsi dan dalam ambang batas aman. Melalui water testic, air di Lapas Sleman dinyatakan bersih. "Selain uji layak konsumsi,kami masih mengambil beberapa sample untuk menguji bakteorologis yang ada dalam kandungan air di Lapas Sleman,seperti bakteri e-coli. Kami kembang biakkan terlebih dahulu di laboratorium maksimal 5 hari baru membuat kesimpulan. Sea

AIR DI LAPAS SLEMAN LAYAK KONSUMSI
Sleman, INFO_PAS.  Air merupakan kebutuhan mutlak tumbuh kembang kehidupan, hal itu pun berlaku bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) klas IIB Sleman. Tak jarang selama menjadi penghuni lapas ini para WBP terkadang kurang memahami apakah layak atau tidak air yang dikonsumsinya, tidak sedikit pila yang merasa ragu. Selasa (14/10), keraguan mereka pun sirna menyusul hasil uji kelayakan air dari Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Yogyakarta yg bernaung di bawah kementerian kesehatan menyatakan air di Lapas Sleman layak konsumsi. Uji kelayakan menyimpulkan bahwa air layak dikonsumsi dan dalam ambang batas aman. Melalui water testic, air di Lapas Sleman dinyatakan bersih. "Selain uji layak konsumsi,kami masih mengambil beberapa sample untuk menguji bakteorologis yang ada dalam kandungan air di Lapas Sleman,seperti bakteri e-coli. Kami kembang biakkan terlebih dahulu di laboratorium maksimal 5 hari baru membuat kesimpulan. Seandainya ada bakteri e-coli,bisa diantisipasi dengan memasak air terlebih dahulu sebelum di konsumsi,” ujar Achmad Husein selaku ketua tim Poltekkes Yogyakarta. Kunjungan Poltekkes Yogya ke Lapas Sleman utk menguji tingkat kelayakan air adalah yang pertama dilakukan dan merupakan bentuk pengabdian masyarakat dr poltekkes yogya. "Ke depan,kami akan rutin datang ke Lapas Sleman untuk uji kebersihan yang lain,” tutup Husein. (SW) Kontributor: niken rochmadi

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0