Alumni AKIP 48 Siap Bertugas di Bumi Anoa

Kendari, INFO_PAS – Tak ada waktu bagi lulusan Akademi Ilmu Pemasyarakatan (AKIP) angkatan XLVIII untuk bersantai usai menamatkan pendidikan dan diwisuda oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Kamis (28/7) pekan lalu. Mereka langsung bertugas di Unit Pelaksana Teknis (UPT) untuk menerapkan ilmu yang diperoleh selama lebih kurang tiga tahun. Tiga lulusan AKIP angkatan XLVIII yang ditempatkan di Sulawesi Tenggara, yakni Dahlan Hidayat asal Karawang, Yusuf Arfandi asal Mojokerto, dan Isra Syam asal Bulukumba langsung menghadap Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) serta Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan dan Administrasi Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan sebelum bertugas di Bumi Anoa. Dahlan akan bertugas di Lembaga Pemasyarakatan Kendari, sedangkan Yusuf dan Isra akan mengemban tugas di Rumah Tahanan Negara Unaaha. “Kalian masih muda. Jika ada pemikiran atau ide-ide baru untuk kepentingan organisasi, salurkanlah kepada pimpinan. Kami akan terbuka un

Alumni AKIP 48 Siap Bertugas di Bumi Anoa
Kendari, INFO_PAS – Tak ada waktu bagi lulusan Akademi Ilmu Pemasyarakatan (AKIP) angkatan XLVIII untuk bersantai usai menamatkan pendidikan dan diwisuda oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Kamis (28/7) pekan lalu. Mereka langsung bertugas di Unit Pelaksana Teknis (UPT) untuk menerapkan ilmu yang diperoleh selama lebih kurang tiga tahun. Tiga lulusan AKIP angkatan XLVIII yang ditempatkan di Sulawesi Tenggara, yakni Dahlan Hidayat asal Karawang, Yusuf Arfandi asal Mojokerto, dan Isra Syam asal Bulukumba langsung menghadap Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) serta Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan dan Administrasi Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan sebelum bertugas di Bumi Anoa. Dahlan akan bertugas di Lembaga Pemasyarakatan Kendari, sedangkan Yusuf dan Isra akan mengemban tugas di Rumah Tahanan Negara Unaaha. “Kalian masih muda. Jika ada pemikiran atau ide-ide baru untuk kepentingan organisasi, salurkanlah kepada pimpinan. Kami akan terbuka untuk menerima jika itu baik untuk organisasi,” pesan Kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara, Agus Purwanto. Ia berharap ketiganya dapat bekerja dengan dedikasi tinggi, disiplin, dan bekerja keras. Hal yang sama diutarakan Kadiv Administrasi, Abd. Rahman L. “Tidak mudah untuk masuk AKIP. Untuk itu sepatutnya kalian bangga. Tunjukan kualitas kalian di lapangan, cepatlah beradaptasi, dan jaga hubungan baik dengan sesama pegawai,” pesannya.     Kontributor: Rifal DM

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0