Anak LPKA Lampung Ikuti Pelatihan Pertukangan Kayu

Bandar Lampung, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Bandar Lampung membukaa Pelatihan Kerja Pertukangan Kayu Tahun 2018 bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Lampung, Selasa (13/2) pagi di Aula LPKA. Rencananya, pelatihan akan berlangsung selama 20 hari kerja dalam bentuk teori dan praktik yang diikuti 16 Anak LPKA Bandar Lampung yang telah terpilih. Menurut Kepala LPKA, Sugandi, Anak LPKA masih memiliki masa depan yang cerah jika dikelola dengan baik dan LPKA merupakan wadah yang tepat untuk mengelolanya secara maksimal. "Kami gandeng BLK untuk melatih anak-anak secara maksimal,” ujarnya. [caption id="attachment_57824" align="aligncenter" width="300"] kerja sama LPKA Bandar Lampung dan BLK[/caption] Kepala BLK Lampung, Evi Fatmawati, mengatakan Anak LPKA Bandar L

Anak LPKA Lampung Ikuti Pelatihan Pertukangan Kayu
Bandar Lampung, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Bandar Lampung membukaa Pelatihan Kerja Pertukangan Kayu Tahun 2018 bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Lampung, Selasa (13/2) pagi di Aula LPKA. Rencananya, pelatihan akan berlangsung selama 20 hari kerja dalam bentuk teori dan praktik yang diikuti 16 Anak LPKA Bandar Lampung yang telah terpilih. Menurut Kepala LPKA, Sugandi, Anak LPKA masih memiliki masa depan yang cerah jika dikelola dengan baik dan LPKA merupakan wadah yang tepat untuk mengelolanya secara maksimal. "Kami gandeng BLK untuk melatih anak-anak secara maksimal,” ujarnya. [caption id="attachment_57824" align="aligncenter" width="300"] kerja sama LPKA Bandar Lampung dan BLK[/caption] Kepala BLK Lampung, Evi Fatmawati, mengatakan Anak LPKA Bandar Lampung dapat dididik hingga ke Jepang. Ia pun berharap setelah mereka bebas mereka sudah memiliki arah yang benar. “Mengajarkan keterampilan pada Anak sama halnya mengajarkan mereka mencari uang dengan cara yang benar. Mereka harus diberikan keterampilan karena ketika sudah punya keahlian, mereka dapat menghasilkan uang dari keahlian mereka tersebut. Bukan ahli maling atau begal lagi," tandas Evi. Sebelumnya, LPKA sudah menggandeng BLK Lampung dalam Pelatihan Kerja Las Listrik pada tahun 2017 lalu.     Kontributor: Nafra

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0