Artis Era 90an, Teti Kadi dan Puput Novel Masuk Lapas Wirogunan

Yogyakarta, INFO_PAS – Artis yang sempat bersinar di era tahun 90an, Teti Kadi dan Puput Novel, Jumat pagi (29/4) masuk Lembaga Pemasyarakatan Wirogunan Yogyakarta. Kedatangan Titi dan Puput yang tergabung dalam Lembaga Pemberdayaan Manusia (LPM) Perempuan Mandiri itu pun disambut suka cita oleh Warga Binaan Pemasyarakatan  (WBP) Wanita Lapas Wirogunan. Beberapa lagu lawas dinyanyikan keduanya sembari berbaur dengan WBP. Sepanjang Jalan Kenangan dan Bunga Mawar adalah tembang pembuka yang dinyanyikan Teti Kadi. Seisi ruangan  spontan bernyanyi bersama. Sedangkan Puput Novel dengan sebuah lagu ngebit mengajak para WBP wanita untuk berjoged. Suasana menjadi haru mana kala, Ula Nur Rahmawati Ketua Umum LPM Perempuan Mandiri mengajak Mary Jane, WBP wanita terpidana mati asal Filipina tampil kedepan. Mary menjadi emosi dan tidak dapat menahan air mata ketika diajak bicara tentang sedikit persoalannya. “Kita doakan agar Mary keluar dari masalah dan da

Artis Era 90an, Teti Kadi dan Puput Novel Masuk Lapas Wirogunan
Yogyakarta, INFO_PAS – Artis yang sempat bersinar di era tahun 90an, Teti Kadi dan Puput Novel, Jumat pagi (29/4) masuk Lembaga Pemasyarakatan Wirogunan Yogyakarta. Kedatangan Titi dan Puput yang tergabung dalam Lembaga Pemberdayaan Manusia (LPM) Perempuan Mandiri itu pun disambut suka cita oleh Warga Binaan Pemasyarakatan  (WBP) Wanita Lapas Wirogunan. Beberapa lagu lawas dinyanyikan keduanya sembari berbaur dengan WBP. Sepanjang Jalan Kenangan dan Bunga Mawar adalah tembang pembuka yang dinyanyikan Teti Kadi. Seisi ruangan  spontan bernyanyi bersama. Sedangkan Puput Novel dengan sebuah lagu ngebit mengajak para WBP wanita untuk berjoged. Suasana menjadi haru mana kala, Ula Nur Rahmawati Ketua Umum LPM Perempuan Mandiri mengajak Mary Jane, WBP wanita terpidana mati asal Filipina tampil kedepan. Mary menjadi emosi dan tidak dapat menahan air mata ketika diajak bicara tentang sedikit persoalannya. “Kita doakan agar Mary keluar dari masalah dan dapat kembali pulang ke rumah,” ucapnya. Diakhir kunjungan, rombongan LPM Perempuan Mandiri kembali berbagi kebahagiaan dengan memborong batik dan kerajinan tangan hasil karya warga binaan Lapas Wirogunan. (NH)   Pengirim         : Ambar Kusuma

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0