BAHAS PEMBANGUNAN LAPAS/RUTAN, KAKANWIL BABEL SAMBANGI BUPATI

Pangkalpinang, INFO_PAS  – Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan (Kemenkumham) Bangka Belitung tidak henti-hentinya menjalin sinergitas dengan Pemerintah Daerah (Pemda) di Bangka Belitung. Kanwil pimpinan Ajub Suratman ini bertandang ke Kantor Bupati Bangka Selatan, Selasa (14/10). Ajub yang datang dengan didampingi Salmon Pardede selaku Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM diterima langsung oleh Bupati Bangka Selatan, H. Jamro. “Selain menjalin silaturahmi, kunjungan ini juga untuk mengenalkan lebih dekat tugas pokok dan fungsi Kemenkumham Bangka Belitung kepada Pemda Bangka Selatan,” jelas eks Direktur Informasi dan Komunikasi itu. Dalam pertemuannya dengan Bupati Bangka Selatan, Kakanwil menyampaikan rencana pembangunan lembaga pemasyarakatan (lapas) dan rumah tahanan negara (rutan) di wilayah Bangka Selatan. Dikarenakan Bangka Selatan belum memiliki lapas/rutan, tahanan/narapidana harus dikirim ke Lapas Sungailiat yang jarak

BAHAS PEMBANGUNAN LAPAS/RUTAN, KAKANWIL BABEL SAMBANGI BUPATI
Pangkalpinang, INFO_PAS  – Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan (Kemenkumham) Bangka Belitung tidak henti-hentinya menjalin sinergitas dengan Pemerintah Daerah (Pemda) di Bangka Belitung. Kanwil pimpinan Ajub Suratman ini bertandang ke Kantor Bupati Bangka Selatan, Selasa (14/10). Ajub yang datang dengan didampingi Salmon Pardede selaku Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM diterima langsung oleh Bupati Bangka Selatan, H. Jamro. “Selain menjalin silaturahmi, kunjungan ini juga untuk mengenalkan lebih dekat tugas pokok dan fungsi Kemenkumham Bangka Belitung kepada Pemda Bangka Selatan,” jelas eks Direktur Informasi dan Komunikasi itu. Dalam pertemuannya dengan Bupati Bangka Selatan, Kakanwil menyampaikan rencana pembangunan lembaga pemasyarakatan (lapas) dan rumah tahanan negara (rutan) di wilayah Bangka Selatan. Dikarenakan Bangka Selatan belum memiliki lapas/rutan, tahanan/narapidana harus dikirim ke Lapas Sungailiat yang jaraknya cukup jauh dan berakibat over kapasitas di lapas tersebut. “Kami berharap Bupati dapat memfasilitasi lahan untuk pembangunan lapas yang memenuhi syarat seperti ketersediaan air dan jaraknya berdekatan dengan aparat penegak hukum seperti kepolisian, kejaksaan, dan pengadilan,” harap Ajub. Bupati Bangka Selatan merespon baik dan akan segera menindaklanjuti hasil dari pertemuan dengan Kakanwil yang setelah pertemuan tersebut juga bertandang ke kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bangka Selatan. Sehari sebelumnya, Ajub juga melakukan kunjungan ke kantor Radio Republik Indonesia (RRI) guna bersilaturahmi dan menjalin kerjasama dan sinergi antara kedua instansi. (IR)   Kontributor: Humas Kanwil Babel

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0