Bapas Bandung Pantau Klien Anak di BRSMP Cileungsi

Bogor, INFO_PAS - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Bandung melakukan koordinasi dan monitoring ke Balai Rehabilitasi Sosial Marsudi Putra (BRSMP) di Cileungsi Bogor, Kamis (16/11). Diketahui saat ini ada enam klien Bapas Bandung yang mengikuti kegiatan rehabilitasi sosial di BRSMP. “Semoga anak-anak yang mengikuti kegiatan di BRSMP dapat bersungguh-sungguh sehingga nanti ketika berada di masyarakat sudah mempunyai bekal keterampilan dan pendidikan,” harap Hardjani Pudji Astini selaku Kepala Bapas Bandung. Hardjani menjelaskan maksud dan tujuan dilakukannya koordinasi dan monitoring adalah untuk menjalankan peran bapas dalam pengawasan klien yang menjalankan program rehabilitasi sosial di BRSMP Cileungsi. “Kami juga ingin agar Pembimbing Kemasyarakatan (PK) mengetahui profil dan kondisi BRSMP sehingga dapat menjelaskan ketika menjalankan sidang di pengadilan. Untuk itu kami mengajak pejabat struktural seksi bina klien anak dan PK Bapas Bandung untuk m

Bapas Bandung Pantau Klien Anak di BRSMP Cileungsi
Bogor, INFO_PAS - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Bandung melakukan koordinasi dan monitoring ke Balai Rehabilitasi Sosial Marsudi Putra (BRSMP) di Cileungsi Bogor, Kamis (16/11). Diketahui saat ini ada enam klien Bapas Bandung yang mengikuti kegiatan rehabilitasi sosial di BRSMP. “Semoga anak-anak yang mengikuti kegiatan di BRSMP dapat bersungguh-sungguh sehingga nanti ketika berada di masyarakat sudah mempunyai bekal keterampilan dan pendidikan,” harap Hardjani Pudji Astini selaku Kepala Bapas Bandung. Hardjani menjelaskan maksud dan tujuan dilakukannya koordinasi dan monitoring adalah untuk menjalankan peran bapas dalam pengawasan klien yang menjalankan program rehabilitasi sosial di BRSMP Cileungsi. “Kami juga ingin agar Pembimbing Kemasyarakatan (PK) mengetahui profil dan kondisi BRSMP sehingga dapat menjelaskan ketika menjalankan sidang di pengadilan. Untuk itu kami mengajak pejabat struktural seksi bina klien anak dan PK Bapas Bandung untuk mengunjungi dan mengetahui BRSMP Cileungsi Bogor dalam rangka monitoring secara langsung,” tambah Hardjani. Kepala BRSMP Cileungsi Bogor, Fairuz, menjelaskan visi dari BRSMP adalah menjadi Lembaga Penyelenggara Kesejahteraan Sosial terdepan dalam memberikan layanan sosial bagi Anak Berhadapan dengan Hukum, (ABH), sedangkan misi BRSMP adalah Mmeningkatkan kualitas layanan bagi ABH, memulihkan kepercayaan diri, harga diri, kesadaran, da tanggung jawab anak terhadap masa depannya, serta meningkatkan koordinasi dengan instansi terkait, organisasi sosial, dan lembaga soaial masyarakat.” “Pendidikan merupakan hak bagi anak sehingga anak-anak di BRSMP diberikan Paket A, B, dan C yang bekerja sama dengan Pusat Kegiatan Belajar Mengajar yang hadir ke BRSMP untuk mengajar anak-anak kami yang jadwalnya disesuaikan dengan kegiatan anak-anak,” ujar Fairuz. Ujang Sofyandi sebagai Kepala Seksi Penyantunan BRSMP menjelaskan bentuk layanan rehabilitasi berupa bimbingan fisik yang terdiri dari pemenuhan sandang, pangan, papan, dan kesehatan. Ada pula bimbingan sosial yang terdiri dari bimbingan individu, kelompok, dan klasikal. Selain itu, bimbingan mental agama dan etika kepribadian yang terdiri dari kegiatan pengajian dan PBB kedisiplinan. Selanjutnya, bimbingan keterampilan yang disesuaikan dengan minat, bakat dan hasil assesment. Terakhir adalah bimbingan keterampilan berupa keterampilan menjahit, pertukangan, las, dinamo dan membatik. Untuk itu, Kepala BRSMP Cileungsi Bogor berharap kedepannya kedua ihak bisa bekerja sama lebih intensif. Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan melihat kegiatan anak didik BRSMP dan kondisi asrama, tempat melakukan kegiatan keterampilan, dan bermain anak didik.     Kontributor: Adhani Wardianti

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0