Beri Pemahaman Kepada Masyarakat, Dirjen PAS Live Di Metro TV

Jakarta, INFO_PAS – Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Handoyo Sudradjat, memenuhiundangan Talk Show, dalam program acara 8-11, Metro TV, Selasa (23/9). "Ini kesempatan yang baik untuk memberikan pemahaman kepada khalayak tentang Pemasyarakatan," ujar Handoyo menjelaskan kehadirannya ke studio memenuhi undangan itu.

Ada yang harus diketahui oleh masyarakat, bahwa sejak 27 April 1964, prinsip kepenjaraan yang berasal dari kata penjeraan telah berubah menjadi Pemasyarakatan. Tanpa ragu-ragu, dalam acara yang disiarkan langsung itu Handoyo menyatakan "Prinsip yang utama dalam Sistem Pe
Beri Pemahaman Kepada Masyarakat, Dirjen PAS Live Di Metro TV

Jakarta, INFO_PAS – Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Handoyo Sudradjat, memenuhiundangan Talk Show, dalam program acara 8-11, Metro TV, Selasa (23/9). "Ini kesempatan yang baik untuk memberikan pemahaman kepada khalayak tentang Pemasyarakatan," ujar Handoyo menjelaskan kehadirannya ke studio memenuhi undangan itu.

Ada yang harus diketahui oleh masyarakat, bahwa sejak 27 April 1964, prinsip kepenjaraan yang berasal dari kata penjeraan telah berubah menjadi Pemasyarakatan. Tanpa ragu-ragu, dalam acara yang disiarkan langsung itu Handoyo menyatakan "Prinsip yang utama dalam Sistem Pemasyarakatan adalah Reintegrasi Sosial. Warga binaan harus diberi kesempatan untuk membaur kepada masyarakat, melalui asimilasi dan Pembebasan Bersyarat (PB)." Dirjen yang sebelumnya berkiprah di KPK ini tidak menampik desakan masyarakat untuk memberi efek jera kepada para pelanggar hukum terutama kasus korupsi. Pembebasan Bersyarat (PB) yang diberikan Kementerian Hukum dan HAM menuai kontroversi. Sejumlah kalangan menggugat Menteri untuk mencabut PB yang telah diberikan. "Ada undang-undang dan ketentuan yang mengaturnya," tegas Handoyo. (JP)   Penulis : Ika Yusanti

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0