Ditjenpas - Kemenkominfo Cari Solusi Putus Komunikasi Selular Di Lapas

Jakarta, INFO_PAS - Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo) mencari solusi untuk meminimalisir komunikasi ilegal menggunakan selular antara Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan dunia luar, Rabu (25/3).

Dalam pertemuan tersebut, disepakati alternatif cara untuk memutus komunikasi dengan dunia luar adalah dengan cara pemasangan detector cellular ataupun cell phone jammer (alat pengacak signal) di area Lapas.

Sekretasis Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Rusdianto menyatakan, “Lembaga Pemasyarakatan, terlebih Lapas Nusakambangan merupakan kawasan steril, sebab itu saya minta dukungan Kemenkominfo bagaimana caranya penghuni tidak bisa menggunakan handphone (hp) dengan membuat semua hp yang digunakan di lingkungan lapas tidak dapat berfungsi,” tuturnya.

Ditjenpas - Kemenkominfo Cari Solusi Putus Komunikasi Selular Di Lapas

Jakarta, INFO_PAS - Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo) mencari solusi untuk meminimalisir komunikasi ilegal menggunakan selular antara Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan dunia luar, Rabu (25/3).

Dalam pertemuan tersebut, disepakati alternatif cara untuk memutus komunikasi dengan dunia luar adalah dengan cara pemasangan detector cellular ataupun cell phone jammer (alat pengacak signal) di area Lapas.

Sekretasis Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Rusdianto menyatakan, “Lembaga Pemasyarakatan, terlebih Lapas Nusakambangan merupakan kawasan steril, sebab itu saya minta dukungan Kemenkominfo bagaimana caranya penghuni tidak bisa menggunakan handphone (hp) dengan membuat semua hp yang digunakan di lingkungan lapas tidak dapat berfungsi,” tuturnya.

Dengan pemasangan Jammer yang telah diterapkan di beberapa Lapas saat ini ditemui permasalahan yakni selain memutus frekwensi gelombang handphone, jammer juga dapat mengganggu gelombang frekwensi lingkungan sekitar lapas. “Kami berharap dengan adanya komunikasi dengan Kemenkominfo pemutusan komunikasi ilegal WBP yang ada di Lapas dapat diatasi tanpa mengganggu lingkungan sekitarnya,” ujar Rusdianto.

Direktur Pengendalian Sumber Daya Kemenkominfo, Handoko sangat mendukung  program Ditjenpas dalam meminimalisir komunikasi illegal menggunakan seluler di dalam Lapas. “Kita akan segera cari solusi yang terbaik untuk mengatatasi masalah ini tanpa mengganngu frekwensi yang ada di lingkungan luar Lapas,” ucap Handoko.

Sementara itu, Direktur Keamamanan dan Ketertiban Ditjenpas, Bambang Sumardiono berharap dengan adanya komunikasi dengan Kemenkominfo dapat memutus komunikasi WBP dengan dunia luar tanpamerugikan institusi dan pihak-pihak lain. “Pemakaian Jammer jangan dijadikan penghalang untuk komunikasi dengan WBP dengan keluarga dengan memakai telepon khusus yang disediakan pihak lapas,” pungkas Bambang. (NH)

    Penulis : Agung.P

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0