Divpas Maluku Mulai Persiapkan Sosialisasi Teknis Pemasyarakatan Tahun 2021

Divpas Maluku Mulai Persiapkan Sosialisasi Teknis Pemasyarakatan Tahun 2021

Ambon, INFO_PAS - Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku akan menyelenggarakan sosialisasi teknis Pemasyarakatan tahun 2021 pada tanggal 25-26 Februari 2021. Persiapan pun digelar, yakni penentuan tema, administrasi dan akomodasi, serta peserta dan narasumber kegiatan.

 

Menyampaikan amanat Kepala Divpas (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Maluku, Kepala Bidang Keamanan sekaligus ketua panitia pelaksana, Lissa Ch. Kiessya, menyampaikan sosialisasi teknis Pemasyarakatan harus dipersiapkan dengan matang agar pelaksanaannya lancar tanpa ada kendala. “Masing-masing orang sudah dibagi tugas sesuai surat keputusan yang ada. Jadi, mulai dikerjakan hal-hal terkait pelaksanaan kegiatan agar semuanya dapat berjalan dengan lancar,” pesan Lissa saat meminpin rapat persiapan, Rabu (10/2).

 

Ia mengingatkan untuk tetap berkomunikasi satu dengan yang lain agar hal-hal yang menjadi kendala dapat diatasi secara bersama. “Pak Kadivpas selalu mengingatkan untuk bekerja sebagai tim, tetap solid, dan saling melengkapi agar semuanya berjalan lancer,” imbau Lissa.

 

(baca: Kadivpas Maluku Tekankan Pentingnya Membangun Teamwork).

 

Menurutnya, semua masukan, usul, dan saran yang berkembang dalam rapat persiapan ini akan disampaikan kepada Kadivpas untuk mendapat petunjuk selanjutnya dan sebelum hari pelaksanaan akan dimatangkan lagi persiapannya. (IR)

 

 

 

 

Kontributor: Kevin L.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0