Dukung Pemulihan Residen, Tim Pokja Rehabilitasi Lapas Tabanan Gelar FSG

Tabanan, INFO_PAS – Demi mendukung proses pemulihan peserta rehabilitasi sosial narkotika (residen), Tim Kelompok Kerja Rehabilitasi Sosial Narkotika Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan Tahun 2023 adakan Family Support Group (FSG), Senin (5/6). Bertempat di Aula Candra Prabhawa Lapas Tabanan, kegiatan ini bekerja sama dengan Yayasan Bali Samsara (YBS).
Kepala Lapas Tabanan, Heri Aris Susila, selaku penanggung jawab kegiatan rehabilitasi sosial mengucapkan terima kasih kepada keluarga Warga Binaan peserta rehabilitasi yang sudah hadir. “Mari bapak/ibu, saudara/i semuanya, kita satukan visi dan misi, yaitu membantu para residen terbebas atau pulih dari ketergantungan narkoba,” ajaknya.
Selanjutnya, kegiatan memasuki materi inti yang disampaikan oleh Ketua YBS, Made Darmayasa alias Belgi. YBS sendiri merupakan mitra kerja sama Lapas Tabanan dalam menyelenggarakan rehabilitasi dalam bentuk konselor adiksi.
Made menjelaskan peran keluarga sangat penting dalam proses pemulihan bagi residen yang merupakan penyalahguna narkoba. Ia menyebut FSG merupakan kegiatan yang mempertemukan residen rehabilitasi dan keluarga untuk sama-sama saling mendukung program pemulihan dari adiksi narkoba.
“Pemulihan adiksi narkoba tidak semata-mata merupakan tugas dari residen rehabilitasi saja, tetapi peran keluarga sangat membantu dalam program pemulihan ini,” tegas Made.
Made menambahkan tujuan dilaksanakannya FSG adalah memberikan edukasi dan informasi kepada keluarga mengenai program rehabilitasi yang sedang dijalani oleh Warga Binaan dan bahaya ketergantungan narkotika dan zat adiktif lainnya. “Diharapkan setelah bebas dari Lapas nanti pihak keluarga dapat mendukung dan menjadi pelindung Warga Binaan agar tidak menggunakan obat-obatan terlarang lagi,” harap Made.
Kegiatan tersebut ditutup dengan family visit untuk memberikan kesempatan kepada keluarga untuk bertemu dengan Warga Binaan peserta rehabilitasi. Diharapkan mereka dapat berinteraksi untuk memberkan dukungan kepada Warga Binaan selama menjalani program dan juga selama menjalani masa pidana di Lapas serta membuat peserta rehabilitasi termotivasi untuk menjalani masa pemulihannya. (IR)
Kontributor: Lapas Tabanan
What's Your Reaction?






