Gantikan Chairul Umri, Herdianto Jabat Karutan Baturaja

Palembang, INFO_PAS – Posisi Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Baturaja resmi diserahterimakan dari pajabat lama, Chairul Umri, kepada pejabat baru, Herdianto, Senin (23/5) di Aula Rutan Baturaja. Prosesi tersebut disaksikan langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sumatera Selatan, Zulkipli. Pejabat baru Karutan Baturaja, Herdianto, sebelumnya menjabat Kepala Kesatuan Pengamanan pada Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lubuk Linggau, sedangkan Chairul Umri kini mengemban tugas baru sebagai Kepala Sub Bidang Kesehatan Perawatan dan Pengelolaan Badan Baran di Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan. “Mutasi jabatan pejabat Aparatur Sipil Negara jajaran Kemenkumham adalah hal biasa untuk penyegaran tugas dalam peningkatan kinerja. Semoga pejabat baru dapat melanjutkan program pejabat yang lama demi mencapai peningkatan kinerja yang lebih baik dari sebelumnya,” harap Zulkipli. Pada mome

Gantikan Chairul Umri, Herdianto Jabat Karutan Baturaja
Palembang, INFO_PAS – Posisi Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Baturaja resmi diserahterimakan dari pajabat lama, Chairul Umri, kepada pejabat baru, Herdianto, Senin (23/5) di Aula Rutan Baturaja. Prosesi tersebut disaksikan langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sumatera Selatan, Zulkipli. Pejabat baru Karutan Baturaja, Herdianto, sebelumnya menjabat Kepala Kesatuan Pengamanan pada Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lubuk Linggau, sedangkan Chairul Umri kini mengemban tugas baru sebagai Kepala Sub Bidang Kesehatan Perawatan dan Pengelolaan Badan Baran di Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan. “Mutasi jabatan pejabat Aparatur Sipil Negara jajaran Kemenkumham adalah hal biasa untuk penyegaran tugas dalam peningkatan kinerja. Semoga pejabat baru dapat melanjutkan program pejabat yang lama demi mencapai peningkatan kinerja yang lebih baik dari sebelumnya,” harap Zulkipli. Pada momen tersebut, Zulkipli juga menekankan bahwa target kinerja Kemenkumham tahun 2016 di lapas dan rutan, yakni zero pengguna narkoba, akan dievaluasi pada triwulan ke-IV dengan harapan tidak ada petugas lapas dan rutan yang terlibat narkoba, baik sebagai pemakai ataupun pengedar. “Di Rutan Baturaja juga akan dirpgramkan tes urin bagi pejabat, petugas, dan Warga Binaan Pemasyarakatan,” tegasnya.     Kontributor: Asnedi

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0