Grup Musik 'Ruponti Enterprise Band' Hibur Pengunjung Rutan Pontianak

Grup Musik 'Ruponti Enterprise Band' Hibur Pengunjung Rutan Pontianak

Pontianak, INFO_PAS – Grup musik Warga Binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Pontianak, Ruponti Enterprise Band, hibur para pengunjung Warga Binaan, Rabu (16/10). Ini merupakan salah satu upaya Rutan Pontianak untuk meningkatkan kualitas layanan bagi masyarakat yang datang berkunjung.

Warga Binaan berkumpul dalam acara live music yang dipersembahkan oleh mereka sendiri. Momen ini bukan sekadar hiburan, namun menjadi simbol harapan dan perubahan. Setiap Senin, Rabu, dan Sabtu, band Warga Binaan ini tampil di area besukan Rutan Pontianak, memainkan berbagai genre musik, seperti pop, rock, maupun dangdut. Pengunjung dapat menikmati penampilan musik berkualitas sambil menunggu keperluan mereka.

Kepala Subseksi Bimbingan Kegiatan, Jodika Pranata, mengatakan hadirnya live music dari Ruponti Enterprise Band adalah upaya untuk menjaga keseimbangan antara hiburan dan bimbingan kegiatan di Rutan. “Kami percaya melalui kesempatan ini, Warga Binaan dapat merasakan kebahagiaan dan keterlibatan positif yang pada gilirannya membantu memperbaiki kondisi mental dan karakter mereka,” ungkapnya.

Pengunjung Rutan pun terhibur menyaksikan penampilan grup Ruponti Enterprise Band. “Mereka atraktif dan permainan musiknya cukup baik dengan lagu-lagu yang mereka bawakan. Sangat menghibur,” pujinya.

Live music ini menjadi lebih dari sekadar pertunjukan, namun ruang bagi Warga Binaan untuk mengekspresikan diri, membangun rasa percaya diri, dan berkolaborasi. Dengan melodi yang mengalun, harapan baru lahir menembus batasan fisik dan menginspirasi semua yang hadir untuk terus berjuang menuju masa depan yang lebih baik. (IR)

 

Kontributor: Rutan Pontianak
 

What's Your Reaction?

like
7
dislike
0
love
4
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0