Terapi Doa Segarkan Petugas Kanwil Kemenkumham DIY

Yogyakarta, INFO_PAS – Tim terapi doa Rumah Tahanan Negara (Rutan) Bantul diboyong ke Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sabtu (16/9) oleh Pelaksana Harian Kepala Rutan Bantul, M. Ali Syeh Banna. Tim yang dibawa terdiri atas lima Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) serta dua petugas pengawalan, yakni Ronny dan Rio. Maksud Ali membawa tim ini adalah ingin memberikan kesegaran fisik maupun psikis kepada pegawai Kanwil Kemenkumham DIY yang seminggu lalu disibukan dengan penerimaan CPNS yang tentunya menguras fisik serta pikiran. “Hari ini kami berikan penyegaran, baik fisik maupun psikis, kepada Bapak/Ibu petugas kanwil agar besok Senin bisa segar dan semangat kerja untuk melanjutkan tugas lagi,” harapnya. Dan benar adanya, usai terapi, para petugas Kanwil Kemenkumham DIY mengaku puas dengan terapi doa yang mereka terima. “Alhamdulillah sangat puas sekali. Mereka yang diterapi merasa

Terapi Doa Segarkan Petugas Kanwil Kemenkumham DIY
Yogyakarta, INFO_PAS – Tim terapi doa Rumah Tahanan Negara (Rutan) Bantul diboyong ke Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sabtu (16/9) oleh Pelaksana Harian Kepala Rutan Bantul, M. Ali Syeh Banna. Tim yang dibawa terdiri atas lima Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) serta dua petugas pengawalan, yakni Ronny dan Rio. Maksud Ali membawa tim ini adalah ingin memberikan kesegaran fisik maupun psikis kepada pegawai Kanwil Kemenkumham DIY yang seminggu lalu disibukan dengan penerimaan CPNS yang tentunya menguras fisik serta pikiran. “Hari ini kami berikan penyegaran, baik fisik maupun psikis, kepada Bapak/Ibu petugas kanwil agar besok Senin bisa segar dan semangat kerja untuk melanjutkan tugas lagi,” harapnya. Dan benar adanya, usai terapi, para petugas Kanwil Kemenkumham DIY mengaku puas dengan terapi doa yang mereka terima. “Alhamdulillah sangat puas sekali. Mereka yang diterapi merasa bugar, ringan, dan enteng. Enak tenan katanya. Mereka juga mengatakan ingin lagi terapi ke Bantul. Monggo dengan senang hati kami tunggu di Rutan Bantul,” tambah Ali. Sementara itu, salah seorang petugasyang diterapi, Rian, mengatakan cukup berkesan. “Alhamdulillah siang ini ada yang spesial untuk kami dari Rutan Bantul. tambah seger, semangat lagi nih. Thanks for the surprise, Sir,” ungkap pemuda yang selalu tersenyum ramah ini. Sedangkan Toro, salah seorang terapis, mengungkapkan kebahagiannya karena ilmu terapi dipelajari bisa memberikan kemanfaatan untuk orang banyak. “Terima kasih untuk Pak Ali yang telah mengajari ilmu ini kepada kami. Semoga Allah memberkahi dan memberikan imbalan yang lebih baik,” tuturnya.     Kontributor: Arif Jumhan  

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0