Intensitas Hujan Kembali, Lapas Narkotika Karang Intan Hijaukan Lapas

Karang Intan, INFO_PAS – Harapan penghuni Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Narkotika Karang Intan agar hujan segera turun akhirnya terwujud sejak sore hingga malam hari di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Jum’at  (6/11). “Musim kemarau beberapa hari yang lalu sebelum turun hujan memang cukup meresahkan kita, bahkan tak elak sering terjadi gesekan antar warga binaan akibat dari kekurangan air,” tutur Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Moh.Hafil menerangkan kepada INFO_PAS.

Hafil berujar, sejak musim kemarau petugas lapas berupaya menyediakan air bersih dengan mengambil air di irigasi yang berjarak +  2 km dari Lapas, dengan menggunakan 2 buah tandon berukuran 5.300 L yang diangkut oleh truk.

“Kami sangat bersyukur,dalam beberapa hari ini hujan sudah mulai mengguyur di sekitar wilayah Karang Intan.” ucap Hafil.

Intensitas Hujan Kembali, Lapas Narkotika Karang Intan Hijaukan Lapas

Karang Intan, INFO_PAS – Harapan penghuni Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Narkotika Karang Intan agar hujan segera turun akhirnya terwujud sejak sore hingga malam hari di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Jum’at  (6/11). “Musim kemarau beberapa hari yang lalu sebelum turun hujan memang cukup meresahkan kita, bahkan tak elak sering terjadi gesekan antar warga binaan akibat dari kekurangan air,” tutur Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Moh.Hafil menerangkan kepada INFO_PAS.

Hafil berujar, sejak musim kemarau petugas lapas berupaya menyediakan air bersih dengan mengambil air di irigasi yang berjarak +  2 km dari Lapas, dengan menggunakan 2 buah tandon berukuran 5.300 L yang diangkut oleh truk.

“Kami sangat bersyukur,dalam beberapa hari ini hujan sudah mulai mengguyur di sekitar wilayah Karang Intan.” ucap Hafil.

Dengan kembali turunnya hujan, Kepala Lapas dan jajarannya dibantu warga binaan ingin kembali menghijaukan area lingkungan Lapas dengan menanami berbagai macam tumbuhan bermanfaat.

Yudi Krisgiantoro,  seorang petugas dari seksi kegiatan kerja Lapas Narkotika Karang intan menyatakan, kegiatan pertamanan dan perkebunan dapat berjalan lancar jika intensitas hujan membaik. “Kegiatan ini juga merupakan salah satu bagian dari pelaksanaan pembinaan bagi warga binaan yang ada di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Karang Intan.” imbuhnya. (NH)

Kontributor : Yandi Permana

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0