Jajaran Bapas Ambon Diminta Terus Utamakan Prokes

Jajaran Bapas Ambon Diminta Terus Utamakan Prokes

Ambon, INFO_PAS – Jajaran Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Ambon diminta terus mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi Coronavirus disease (COVID-19). Terlebih lagi sudah ada varian COVID-19 baru yang mulai mewabah di Ambon, yaitu varian Delta.

 

“Sayangi keluarga Anda, jaga diri, jaga kesehatan, hindari tempat keramaian, ikuti protokol kesehatan, serta selalu mengkonsumsi buah, sayur, dan vitamin yang dapat meningkatkan imun tubuh kita,” pesan Kepala Urutan Tata Usaha, Arma Kolly, dalam apel pagi jajaran Bapas Ambon, Selasa (6/7).

 

Selain itu, Arma mengingatkan seluruh jajaran Bapas Ambon yang melaksanakan piket tiap hari kerja agar selalu memperhatikan waktu dan jam kerja serta kerapian dan kelengkapan pakaian dinas. “Disiplin bukan hanya tercermin dari sikap dan perilaku kita saja, tapi harus tunjukan dari bagaimana kita disiplin masuk kerja, tidak lupa absen sidik jari tepat waktu, terlebih penting cara kita berpakaian, yakni harus rapi dan lengkap dengan atribut sesuai yang sudah ditentukan,” pintanya.

 

Tak lupa, Arma meminta petugas Bapas Ambon yang yang sudah mulai Work from Home (WFH) agar tidak menyalahgunakannya. Tidak harus berpakaian dinas saat WFH, tapi yang diutamakan adalah bekerja dari rumah, memenuhi kontrak kerja dan target kinerja Bapas Ambon, serta akan dilakukan pengawasan terhadap kinerja petugas saat WFH

 

“WFH jangan disalahgunakan. WFH bukan berarti liburan, tapi kerja dari rumah, hanya tempat kerjanya yang berpindah,” pesannya. (IR)

 

 

 

Kontributor: Ody S.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0