Jajaran Lapas Banda Naira Kembali Sidak di Blok & Kamar Hunian WBP

Banda Naira, INFO_PAS - Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Banda Naira kembali menggelar penggeledahan blok dan kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Senin (5/7). Kegiatan ini dipimpin langsung Kepala Subseksi (Ksubsi) Keamanan dan Ketertiban (Kamtib), Amier Azan, bersama Kasubsi Pembinaan, Rustam Kasoor, dan para petugas penjagaan.
Amier menegaskan penggeledahan WBP diakukan untuk menciptakan kamtib yang kondusif. “Semoga mampu menciptakan target zero narkoba, pungutan liar, dan ponsel di Lapas. Meski jumlah penghuni kami hanya enam orang, namun para petugas harus tetap waspada dalam melaksanakan tugas pengamanan sesuai SOP yang ada,” tegasnya.
Kepala Lapas Banda Naira, Hamdani, menambahkan penggeledahan bertujuan meminimalisir benda atau barang-barang terlarang dan berbahaya di dalam Lapas berupa ponsel, narkoba, dan benda tajam lainnya. “Kami akan terus melaksanakan penggeledahan untuk mensterilkan dan memastikan tidak adanya penggunaan barang terlarang di dalam Lapas,” tegasnya.
Hasilnya, setelah dilaksanakannya penggeledahan tidak ditemukan barang-barang terlarang di blok dan kamar hunian WBP. (IR)
Kontributor: Nally
What's Your Reaction?






