Kakanwil dan Kadiv PAS DIY Evaluasi UPT Jelang Penilaian Pembangunan ZI

Kakanwil dan Kadiv PAS DIY Evaluasi UPT Jelang Penilaian Pembangunan ZI

Yogyakarta, INFO_PAS - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) D.I. Yogyakarta menggelar evaluasi persiapan bagi Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan yang telah diusulkan untuk mengikuti penilaian pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi / Wilayah Birokrasi Bersih Melayani oleh Tim Penilai Internal (TPI), Kamis (14/5). Kegiatan yang diselenggarakan via videoconference ini bertujuan mengevaluasi sejauhmana kesiapan satuan kerja (satker) Pemasyarakatan serta mempersiapkan secara matang untuk nantinya dievaluasi pada akhir Mei 2020.

Evaluasi persiapan penilaian ini dimulai dengan paparan masing-masing Kepala UPT, dilanjutkan arahan Kepala Kanwil (Kakanwil) Kemenkumham D. I. Yogyakarta didampingi Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyaraatan dan Kadiv Administrasi.

Ada beberapa hal penting yang ditekankan Kakanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta, Indro Purwoko, pada kesempatan tersebut. "Secara keseluruhan yang harus diperhatikan adalah performance dan harus tegas, baik dalam penyampaian materi, penjelasan, serta jawaban yang tentunya juga harus menguasai materi, baik Kepala UPT, Ketua Tim, maupun Ketua Kelompok Kerja," tegas Indro.

Ia juga mengingatkan semua harus siap terkoneksi dan dapat dioperasionalkan dengan baik saat dilakukan evaluasi pada inovasi-inovasi layanan berbasis teknologi informasi di hadapan TPI.

Pandemi Coronavirus disease (COVID-19) juga menjadi salah satu pusat perhatian bagaimana pelayanan kepada masyarakat. "Siapkan jawaban terhadap kemungkinan pertanyaan terkait pelayanan yang dilakukan di tengah pandemi COVID-19 sehingga menunjukan kontinuitas, kesinambungan, serta manfaat program unggulan dan inovasi yang dibangun," tambah Indro.

Ia menilai seluruh satker sudah siap melaksanakan penilaian TPI dan arahan yang diberikan dapat segera ditindaklanjuti mengingat masih ada jeda waktu satu pekan untuk mempersiapkan lebih matang lagi.

Menambahkan arahan, Kadiv Pemasyarakatan D.I. Yogyakarta, Gusti Ayu Putu Suwardani, meminta jajaran UPT memberikan perhatian lebih kepada komponen pendukung paparan, seperti kualitas audio, koneksi sinyal, dan lain-lain. “Untuk menunjang performa prima kala melakukan pemaparan, seluruh komponen harus kompak bekerja sama. Operator menyiapkan sarana terbaik, Kepala UPT menyajikan penguasaan materi, lakukan gladi, dan latihan berulangkali jika diperlukan,” pesannya.

Gusti Ayu juga mengingatkan agar jajaran UPT mencermati rekomendasi Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM (Balitbangkumham) yang telah melakukan survei mandiri terhadap layanan yang diberikan UPT kepada masyarakat. “Survei Balitbangkumham periode Januari-Maret 2020 harus dijadikan masukan positif bagi UPT dalam meningkatkan kualitas layanannya,” tutup Gusti Ayu.  

 

 

Kontributor: Divisi PAS DIY

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0