Padang Sidempuan, INFO_PAS – Genderang perang melawan peredaran narkoba dilingkungan Pemasyarakatan terus digaungkan. Tak tanggung-tanggung, bahkan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Padang Sidempuan, M. Dwi Sarwono menggandeng Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang Sidempuan untuk turut melakukan penggeledahan di Lapas yang dipimpinnya pada Selasa, (1/3).
“Jumlah penghuni saat ini sudah mencapai 600an orang sementara satu regu hanya dijaga 4 orang, jadi perlu dukungan instansi lain,†ujar Dwi Sarwono.
Disampaikannya bahwa penggeledahan yang berlangsung pagi hari dimulai pada pukul 08.10 kali ini melibatkan 20 personil TNI-POLRI, 15 orang dari BNNK, 20 petugas SATPOL PP dan 20 orang petugas Lapas. Sebelum penggeledahan terlebih dahulu dilaksanakan apel di Kodim 0212 Tapanuli Selatan untuk menghitung kekuatan personil gabungan. Apel kekuatan personil ini dipimpin langsung oleh Kalapas Padangsidempuan.
Satu persatu petugas gabungan melakukan penggeledahan di kamar-kamar hunian. Kamar hunian WBP wanita digeledah petugas wanita dan polwan. Selain melakukan penggeledahan juga dilakukan tes urin terhadap seluruh petugas Lapas dan beberapa warga binaan yang diduga menggunakan narkotika.
Dari penggeledahan tersebut ditemukan bong shabu 2 unit, handphone 22 unit, charger hp 22 unit, benda tajam 22 unit, obat penenang 186 butir, baterai hp 23 unit, buku tafsir mimpi 2 buah, ganja kering 0,3 gram, obat-obatan 120 butir, mancis 20 buah, dan botol minuman keras 2 buah. Hasil penggeledahan tersebut langsung dimusnahkan dan dibakar ditengah lapangan Lapas.
“Kami tidak main main melawan peredaran narkotika di dalam Lapas. WBP ataupun petugas agar mengurungkan niatnya untuk mencoba memakai atau mengedarkan narkotika di dalam Lapas karena itu tidak akan berhasil. Kami sudah menyatakan tekad untuk perang dengan narkotika!,†tegas Kalapas
Pada kesempatan yang sama Kabag.Ops Polres Padangsidempuan, Kompol Winter Time Simanjuntak menghimbau kepada seluruh warga binaan untuk tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkotika.
“Sekarang yang menjajah negara kita bukan negara lain lagi, tetapi narkoba. Ini merupakan musuh yang nyata dan kami berharap warga binaan Lapas Padangsidempuan yang terlibat dalam penggunaan dan peredaran gelap narkoba agar menghentikannya segera mungkin karena kami siap untuk memeranginya,†tambah Winter. (AP)
Kontributor:Â Adek Marito Siregar (Staf Registrasi dan Bimkemas)