Kalapas Atambua Pastikan Reformasi Pemasyarakatan Sesuai Asta Cita Presiden

Atambua, INFO_PAS - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Atambua, Hendra Setyawan, pastikan secara langsung terwujudnya program rehabilitasi dan reintegrasi Pemasyarakatan dengan menyapa langsung Warga Binaan di Aula Lapas, Rabu (26/2). Didampingi jajaran struktural, Kalapas menyosialisasikan kepada Warga Binaan reformasi Pemasyarakatan di tengah efisiensi anggaran sesuai Asta Cita RI serta 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto.
"Sekarang bukan lagi penjeraan, tetapi tujuan pemidanaan sudah bermuara pada Pemasyarakatan. Dalam hal ini tidak lagi memandang sebelah mata terpidana, melainkan memulihkan kembali terpidana sebagai kesatuan yang utuh dalam masyarakat melalui proses rehabilitasi dan integrasi," jelas Hendra.
Kalapas juga ingin memastikan pandangan masyarakat tidak negatif lagi pada instansi Pemasyarakatan. “Silakan aktif dalam pembinaan karena hanya agamalah yang bisa mnguatkan untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi, tidak mengulangi perbuatan. Tetap jaga kesehatan untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan kerja untuk meningkatkan keterampilan kerja," ajaknya seraya menjelaskan efisiensi anggaran tidak menjadi penghalang untuk terus berdaya, baik di bidang ketahanan pangan maupun usaha mikro.
Selanjutnya, salah satu Warga Binana berinisial DM menyampaikan keluhan dan harapan terkait air keran yang macet. "Ada beberapa keran yang macet, Bapak. Kami memohon segera dilakukan perbaikan agar air tidak kesulitan air bersih," pintanya.
Selanjutnya, pihak Lapas akan akan segera melakukan pengecekan dan perbaikan terhadap instalasi air di Lapas. Melalui kegiatan ini, diharapkan meningkatkan pelayanan di Lapas Atambua kepada Warga Binaan sehingga mencapai tujuan Pemasyarakn maju serta berdampak dan bermanfaat bagi masyarakat. (IR)
Kontributor: Lapas Atambua
What's Your Reaction?






