Karutan SoE Audiensi ke Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan TTS, Bahas Peluang Kerja Sama Pembinaan

Karutan SoE Audiensi ke Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan TTS, Bahas Peluang Kerja Sama Pembinaan

SoE, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB SoE terus dorong penguatan program pembinaan kemandirian bagi Warga Binaan dalam pengembangan pembinaan produktif. Untuk itu, Kepala Rutan SoE, Muhamad Nurzaman, didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Andreas A. R. Guwa, lakukan audiensi ke Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Timor Tengah Selatan, Rabu (26/11).

Dalam pertemuan tersebut, Nurzaman memaparkan rencana pengembangan peternakan ayam broiler sebagai program pembinaan yang bertujuan meningkatkan keterampilan Warga Binaan sekaligus mendukung ketahanan pangan. Program ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam memperluas kegiatan pembinaan berbasis pemberdayaan dan peningkatan kompetensi yang bernilai ekonomi.

“Pengembangan peternakan ayam broiler merupakan inisiatif baru yang kami dorong untuk membuka peluang pembinaan kemandirian. Kami berharap Warga Binaan memperoleh keterampilan nyata yang bermanfaat setelah kembali ke masyarakat,” harap Nurzaman.

Pada kesempatan itu, pihak Rutan juga menyampaikan sejumlah kebutuhan teknis, mulai dari pendampingan, pembahasan budidaya, hingga peluang penyediaan bibit awal. Rutan SoE berharap kolaborasi dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan menjadi fondasi kuat bagi keberhasilan program pembinaan produktif di lingkungan Rutan.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Timor Tengah Selatan, drh. Daniar A. S. Ati, menyambut positif rencana kerja sama tersebut. “Program ini tidak hanya bermanfaat bagi Warga Binaan, tetapi juga dapat berkontribusi pada ketahanan pangan daerah. Kami siap memberikan pendampingan sesuai kapasitas yang ada,” ujarnya.

Audiensi ini menjadi langkah awal menuju kerja sama yang lebih terarah antara Rutan SoE dan Dinas Peternakan Timor Tengah Selatan. Ke depan, kedua pihak sepakat menyusun rencana teknis serta mekanisme pendampingan berkelanjutan untuk memastikan program peternakan ayam broiler berjalan optimal dan memberi manfaat jangka panjang bagi Warga Binaan. (IR)

 

 

Kontributor: Rutan SoE

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0