Karya Warga Binaan Papua Barat Tampil di IPPAFest 2025, Dipuji Menteri Imipas

Karya Warga Binaan Papua Barat Tampil di IPPAFest 2025, Dipuji Menteri Imipas

Jakarta, INFO_PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Papua Barat pamerkan berbagai karya unggulan Warga Binaan dari seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Papua Barat di Indonesian Prison Product and Art Festival (IPPAFest) 2025. Dibuka pada Senin (21/4), acara bergengsi ini menjadi panggung nasional bagi produk kreatif dan inovatif hasil pembinaan Pemasyarakatan. 

Beragam produk yang dipamerkan di stand Kanwil Ditjenpas Papua Barat antara lain kerajinan tangan berbasis budaya lokal, baju adat khas Papua, ukiran kayu, hingga produk olahan makanan hasil bimbingan kemandirian di Lapas berhasil menarik perhatian pengunjung. “Setiap karya yang ditampilkan di sini adalah hasil dari proses panjang pembinaan, pelatihan, dan pendampingan. Kami ingin membuktikan Warga Binaan di Papua Barat juga mampu menghasilkan karya-karya bernilai jual tinggi dan memiliki ciri khas lokal yang kuat,” ungkap Kepala Kanwil Ditjenpas Papua Barat, Hensah.

Ia menjelaskan keikutsertaan dalam IPPAFest bukan sekadar partisipasi seremonial, tetapi komitmen nyata dalam mengangkat potensi pembinaan di wilayah timur Indonesia. “Ajang ini menjadi ruang promosi dan edukasi bagi masyarakat bahwa Pemasyarakatan kini bergerak dalam paradigma pembinaan yang humanis dan produktif,” tambah Hensah.

Salah satu momen yang paling membanggakan adalah ketika Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, secara langsung mengunjungi stand Kanwil Ditjenpas Papua Barat dan memberikan apresiasi tinggi. “Saya melihat kreativitas luar biasa dari Warga Binaan Papua Barat. Ini bukti pembinaan di Lapas tidak hanya soal pembinaan mental, tetapi juga menyiapkan mereka menjadi pribadi yang produktif dan siap kembali ke masyarakat,” pujinya usai mengamati mahkota hasil karya Warga Binaan.

Selain menjadi ajang unjuk karya, IPPAFest 2025 juga menjadi sarana bagi UPT Pemasyarakatan di Papua Barat untuk menjalin kemitraan dan membuka peluang kerja sama dengan pelaku industri, UMKM, hingga komunitas seni dan budaya. Semangat dari Papua Barat di IPPAFest 2025 menjadi gambaran nyata bahwa Pemasyarakatan tidak lagi sebatas menjaga, tetapi hadir untuk membina dan menginspirasi. (IR)

 

 

Kontributor: Kanwil Ditjenpas Papua Barat
 

What's Your Reaction?

like
2
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0