Kasubsi BKD Bapas Pati Jadi Pembicara dalam Penyuluhan Hukum

Pati, INFO_PAS – Kepala Sub Seksi Bimbingan Klien Dewasa pada Balai Pemasyarakatan (Bapas) Pati, Bambang Sulistyo, menjadi pembicara dalam penyuluhan hukum yang dihadiri 128 anggota Dharma Wanita Kabupaten Pati, Rabu (3/8). Dalam kesempatan itu, Bambang memaparkan peranan Bapas Pati dan Sistem Peradilan Pidana Anak dalam kaitannya dengan peran ibu. Bambang menekankan pentingnya ibu dalam mendidik anak agar terhindar dari pelaku tindak pidana. “Anggota Dharma Wanita harus aktif di lingkungannya masing-masing serta ikut membimbing mantan narapidana, khususnya mereka yang telah mendapat integrasi berupa Cuti Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas, dan Pembebasan Bersyarat agar tidak mendapat stigma. Salah satu caranya dengan memberi kesempatan dan menerima klien Bapas Pati  untuk aktif dalam kegiatan sosial secara wajar,” imbaunya. Disela-sela acara tersebut, anggota Dharma Wanita Bapas Pati memperkenalkan produk unggulan klien Bapas Pati berupa keset kepada seluruh

Kasubsi BKD Bapas Pati Jadi Pembicara dalam Penyuluhan Hukum
Pati, INFO_PAS – Kepala Sub Seksi Bimbingan Klien Dewasa pada Balai Pemasyarakatan (Bapas) Pati, Bambang Sulistyo, menjadi pembicara dalam penyuluhan hukum yang dihadiri 128 anggota Dharma Wanita Kabupaten Pati, Rabu (3/8). Dalam kesempatan itu, Bambang memaparkan peranan Bapas Pati dan Sistem Peradilan Pidana Anak dalam kaitannya dengan peran ibu. Bambang menekankan pentingnya ibu dalam mendidik anak agar terhindar dari pelaku tindak pidana. “Anggota Dharma Wanita harus aktif di lingkungannya masing-masing serta ikut membimbing mantan narapidana, khususnya mereka yang telah mendapat integrasi berupa Cuti Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas, dan Pembebasan Bersyarat agar tidak mendapat stigma. Salah satu caranya dengan memberi kesempatan dan menerima klien Bapas Pati  untuk aktif dalam kegiatan sosial secara wajar,” imbaunya. Disela-sela acara tersebut, anggota Dharma Wanita Bapas Pati memperkenalkan produk unggulan klien Bapas Pati berupa keset kepada seluruh peserta yang hadir. Produk tersebut pun langsung diminati dan terjual habis.     Kontributor: Muslim

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
1
angry
0
sad
0
wow
0