Kedatangan Irwil I Kemenimipas, Lapas Kelas I Tangerang Perkuat Integritas dan Kesiapan Tahun Baru 2026
Tangerang, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang sambut kunjungan Inspektur Wilayah (Irwil) I Inspektorat Jenderal Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Iwan Santoso, Selasa (30/12). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai penguatan integritas jajaran, kesiapan pengamanan jelang Tahun Baru 2026, serta percepatan dan pengawasan proyek pembangunan gedung di lingkungan Lapas Kelas I Tangerang.
Kunjungan kerja tersebut disambut langsung oleh Kepala Lapas Kelas I Tangerang, Beni Hidayat, bersama jajaran struktural. Kehadiran Irwil I menjadi bentuk penguatan fungsi pengawasan internal sekaligus komitmen bersama dalam mewujudkan tata kelola Pemasyarakatan yang profesional, bersih, dan akuntabel.
Beni menyampaikan kunjungan kerja Irwil I merupakan bagian penting dalam penguatan fungsi pengawasan sekaligus sarana evaluasi konstruktif bagi seluruh jajaran. “Arahan Irwil I menjadi komitmen bersama bagi seluruh jajaran Lapas Kelas I Tangerang untuk menegakkan integritas, meningkatkan disiplin dan profesionalisme, memastikan kesiapan pengamanan Tahun Baru 2026, serta mengawal pelaksanaan pembangunan gedung agar berjalan tepat waktu dan sesuai ketentuan,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Irwil I menekankan pentingnya menjaga integritas dan disiplin petugas sebagai fondasi utama pelaksanaan tugas Pemasyarakatan. Ia mengimbau seluruh jajaran agar menjauhi praktik judi online dalam bentuk apa pun yang berpotensi menimbulkan pelanggaran disiplin serta berdampak pada kinerja dan citra institusi.
“Integritas adalah harga mati. Seluruh jajaran harus mampu menjaga diri, menjauhi praktik-praktik yang melanggar disiplin, termasuk judi online, demi terwujudnya organisasi yang bersih dan profesional,” tegas Iwan.
Selain itu, Irwil I memberikan atensi terhadap kesiapan Lapas Kelas I Tangerang dalam menghadapi perayaan Tahun Baru 2026. Ia menekankan perlunya penguatan sistem pengamanan, peningkatan kewaspadaan, serta kesiapsiagaan petugas guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban tetap terjaga selama momentum pergantian tahun.
Kunjungan kerja ini juga difokuskan pada percepatan dan pengawasan proyek pembangunan gedung yang sedang berjalan. Irwil I meminta dilakukan pemantauan secara intensif dan berkelanjutan terhadap progres pekerjaan, kualitas hasil pembangunan, serta kesesuaian dengan perencanaan dan ketentuan yang berlaku.
Melalui kunjungan ini, Lapas Kelas I Tangerang menegaskan komitmennya dalam memperkuat pengawasan internal, menjaga integritas aparatur, serta memastikan seluruh pelaksanaan tugas Pemasyarakatan berjalan secara profesional, transparan, dan akuntabel. (IR)
Kontributor: Lapas Kelas I Tangerang
What's Your Reaction?


