Klien Bapas Cirebon Tuntas Ikuti Bimbingan dari BRSMP Bogor

Bogor, INFO_PAS – Dua klien Balai Pemasyarakatan (Bapas) Cirebon yang berstatus klien diversi dan pembebasan bersyarat berhasil menuntaskan bimbingan sosial, fisik, mental, dan keterampilan yang mereka ikuti sejak Januari-Juni 2015. Mereka merupakan dua diantara 62 penerima manfaat dari Balai Rehabilitasi Sosial Marsudi Putra (BRSMP) yang ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Pada acara penutupan kegiatan di aula BRSMP Cileungsi Bogor, Selasa (30/6) seluruh penerima manfaat memperoleh sertifikat dan seperangkat peralatan sesuai dengan keterampailan yang diikuti, termasuk klien Bapas Cire

Klien Bapas Cirebon Tuntas Ikuti Bimbingan dari BRSMP Bogor

Bogor, INFO_PAS – Dua klien Balai Pemasyarakatan (Bapas) Cirebon yang berstatus klien diversi dan pembebasan bersyarat berhasil menuntaskan bimbingan sosial, fisik, mental, dan keterampilan yang mereka ikuti sejak Januari-Juni 2015. Mereka merupakan dua diantara 62 penerima manfaat dari Balai Rehabilitasi Sosial Marsudi Putra (BRSMP) yang ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Pada acara penutupan kegiatan di aula BRSMP Cileungsi Bogor, Selasa (30/6) seluruh penerima manfaat memperoleh sertifikat dan seperangkat peralatan sesuai dengan keterampailan yang diikuti, termasuk klien Bapas Cirebon yang masing-masing memperoleh peralatan automotif.

“Berkaitan dengan implementasi UU No. 11/2012 tentang SPPA, BRSMP Cilengsi Bogor siap menjadi Lembaga Penyelenggara Kesejahteraan Sosial (LPKS) yang melaksanakan fungsi rehabilitasi sosial ABH, namun perlu duduk bersama antara pelbagai pihak untuk membuat SOP sehingga tidak saling lempar kewajiban dalam hal penanganan ABH,” ucap Kepala Dinas Sosial Provinsi Jabwa Barat, Arifin H. Kertasaputra.

Sementara itu, Kepala Balai BRSMP Cileungsi Bogor, Ferrus Syammach, mengatakan dengan selesainya bimbingan rehabilitasi sosial ini, diharapkan penerima manfaat dapat berkumpul kembali dengan keluarganya, mampu berperan sosial dengan baik dimasyarakat, dan dapat mengembangkan keterampilan yang telah diberikan oleh pihak balai.

Undangan pada acara penutupan tersebut adalah dihadro Kepala Dinas Sosial Jawa Barat, Kepala Bapas Cirebon, Kepala Dinas Sosial seluruh Jawa Barat, orang tua penerima manfaat, Muspika Kecamatan Cileungsi, serta pekerja sosial profesional.

Acara tersebut juga menampilkan beragam kreasi kesenian, band, nasyid, marawis, degung, hafidz Al-Quran, serta angklung yang mendapat apresiasi positif dari hadirin. (IR)

 

Kontributor: Imam Ahmad Gz.      

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0