Lapas Ambon Kedatangan Tim Supervisi Pelaksanaan Pembangunan UPT Pemasyarakatan

Lapas Ambon Kedatangan Tim Supervisi Pelaksanaan Pembangunan UPT Pemasyarakatan

Ambon, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon kedatangan Tim Supervisi Pelaksanaan Pembangunan Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Pemasyarakatan Tahun Anggaran (TA) 2020, Senin (14/9). Surpevisi dilakukan dalam rangka pemantauan pelaksanaan pembangunan serta penataan organisasi dan tata laksana UPT Pemasyarakatan pada Program Pembinaan dan Penyelenggaraan Pemasyarakatan TA 2020.

Lapas Ambon sendiri merupakan salah satu dari lima UPT di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku yang mendapatkan anggaran pembangunan tersebut.

Pada kesempatan tersebut Kepala Lapas Ambon, Saiful Sahri, menyampaikan sejumlah progres pembangunan dan rehabilitasi bangunan kantor. “Saat ini pekerja masih berlanjut dan telah memasuki pekan ke-8, target pembangunan 75,42%, realisasi pembangunan 96,47%, deviasi pekerjaan 21,05%, dan diperkirakan pada pekan ke-9 pekerjaan sudah dapat diselesaikan jika cuaca mendukung,” tutur Saiful.

Tim Supervisi yang terdiri dari Toddy Yudo Anggoro, Eka Bagus Setiawan, Wahyudi, Aji Krisnanto selanjutnya memeriksa data dukung dan dokumen administrasi pembangunan dan rehabilitasi bangunan kantor Lapas Ambon. Tak hanya itu, Tim Supervisi juga meninjau lokasi yang menjadi item dalam pekerjaan tersebut.

 

 

Kontributor: Arwin R.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0